Polres Pamekasan Gembosi Mobil yang Parkir Sembarangan di Jalan Mandilaras

Polres Pamekasan Gembosi Mobil yang Parkir Sembarangan di Jalan Mandilaras

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Jangan coba-coba parkir sembarangan di Pemekasan jika tidak ingin digembosi ban mobil anda digembosi oleh Satlantas Polres . Seperti yang terjadi di Jalan Mandilaras, tepatnya di depan rumah sakit swasta Larasati.

Banyaknya pengantar yang meninggalkan kendaraan di sembarang tempat, menjadi penyebab utama terjadinya kemacetan. Pada umumnya pengunjung rumah sakit swasta itu memarkir kendaraannya di sembarang tempat, dengan memanfaatkan kedua bahu jalan.

Demi kelancaran pengguna disepanjang jalan tersebut, pihak lantas akhirnya menilang bagi kendaraan yang ada sopirnya, dan menggembosi ban mobil yang ditinggal pemiliknya.

Satlantas Polres melalui Kanit Dikyasa Lantas Ipda Sri Sugiarto sudah sering melaksanakan penyuluhan keliling terhadap para pengunjung RS tersebut, namun masih sering diabaikan.

"Imbauan dan penertiban terhadap pengunjung di RS itu sudah sering kami lakukan agar tertib parkir, sisi utara dilarang parkir dan sisi selatan lahan parkir," ujarnya (27/8)

Ia mengimbau agar pengunjung parkir di tempat lain yang sudah disiapkan oleh RS, yaitu di jalan Pramuka, apabila parkir RS penuh.

"Namun kenyataannya para pengunjung masih tetap melakukannya (parkir sembarangan, red), sehingga dengan sangat terpaksa kami tindak tegas", kata Sri.

"Semoga dengan tindakan tegas tersebut dapat menciptakan ketertiban dan kelancaran bersama di sepanjang jalan Mandilaras," pungkasnya. (err)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Haul Akbar di Masjid Nurul Huda Pamekasan, Satukan Generasi dan Santri Kiai Mattawi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO