Pemkab Mojokerto - Ubaya Teken MoU

Pemkab Mojokerto - Ubaya Teken MoU Penandatangan MoU Pemkab Mojokerto-Ubaya soal Pengembangan Sumber Daya dan Potensi Daerah.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Pemkab Mojokerto me-running upaya kerjasama dengan Universitas Surabaya (Ubaya). Kesepakatan bersama kedua belah pihak soal Pengembangan Sumber Daya dan Potensi Daerah serta Pemanfaatan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Pengabdian pada Masyarakat, diteken Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi, bersama dengan Rektor Ubaya, Joniarto Parung, Rabu (23/8) di ruang pertemuan RSUD Prof. dr. Soekandar, Mojosari.

Wabup mengatakan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Mojokerto, tetap membutuhkan dukungan semua pihak untuk terus tumbuh dan berkembang. Di antaranya dukungan dunia usaha, LSM, maupun akademisi.

“Pemerintah Daerah Kabupaten Mojokerto sangat terbuka dengan Ubaya. Sinergi kita bahkan sudah terjalin selama kurang lebih 5 tahun terakhir. Kita patut mengapresiasi Ubaya yang sampai saat ini sudah berkontribusi dalam pembangunan di Kabupaten Mojokerto,” ucapnya.

Perlu diketahui bahwa antara Pemerintah Daerah Kabupaten Mojokerto dengan Ubaya telah menjalin kerjasama sejak tanggal 29 Agustus 2012 silam, melalui Piagam Kesepakatan Kerjasama Nomor 44 Tahun 2012 dan Nomor 010/UM/LPPM/VIII/2012 tentang Pengembangan Ilmu, Teknologi dan Pemberdayaan Masyarakat.

Sehubungan dengan akan habisnya masa berlaku kerjasama tersebut, maka dilakukan perpanjangan kerjasama yang disesuaikan dengan ketentuan yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2007 tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Daerah dan Peraturan Dalam Negeri Nomor 22 Tahun 2009 tentang Petunjuk Teknis Tata Cara Kerjasama Daerah.

Kesepakatan Bersama itu sendiri mengatur beberapa ruang lingkup antara lain pendidikan, kesehatan, sosial, pekerjaan umum dan penataan ruang, perumahan rakyat dan kawasan permukiman, tenaga kerja, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, pangan, lingkungan hidup, pemberdayaan masyarakat dan desa, perhubungan, komunikasi dan informatika, kepemudaan dan olahraga, koperasi dan mikro serta kebudayaan dan pariwisata.

Beberapa bentuk kerjasama yang sudah terealisasi antara lain Gedung Universitas Surabaya Training Center (UTC) di Trawas, pemberdayaan masyarakat di beberapa kecamatan seperti Waduk Tanjungan di Kemlagi, pemberdayaan pengrajin perak di Desa Batan Krajan Kecamatan Gedeg, serta pengembangan Rumah Sakit Pendidikan di RSUD Prof. dr. Soekandar.

Kesepakatan ini dipandang perlu untuk ditindaklanjuti oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kabupaten Mojokerto dan Fakultas/Politeknik Ubaya dengan Perjanjian Kerjasama (PKS) sesuai ruang lingkup Kesepakatan Bersama. (yep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO