Komisi D Nilai Dokter PNS Nyambi Saat Jam Dinas Sudah Kronis

Komisi D Nilai Dokter PNS Nyambi Saat Jam Dinas Sudah Kronis Noto Utomo, Anggota Komisi D DPRD Gresik. foto: istimewa

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Maraknya dokter PNS (Pegawai Negeri Sipil) di lingkup Pemkab Gresik yang nyambi praktik dan aktivitas di tempat medis non pemerintahsaat jam dinas, memantik reaksi kalangan DPRD Gresik.

Komisi D DPRD Gresik misalnya, komisi yang membidangi kesehatan yang dipimpin oleh Muntarifi ini merasa prihatin dengan fenomena tersebut.

Bagi Komisi D, ulah oknum dokter PNS nakal yang melakukan aktivitas nyambil praktik medis di saat jam dinas tersebut terbilang sudah sangat kronis. "Mengapa kami bilang kronis, sebab oknuk dokter itu lebih enjoy lakukan aktivitas di tempat praktik atau di tempat pelayanan kesehatan lain ketimbang menjalankan tugas di tempat tugasnya," kata Anggota Komisi D DPRD Gresik, Noto Utomo, Selasa (6/9/2016).

Ditegaskan Noto, masyarakat di Kabupaten Gresik, khususnya Komisi D merasa sangat prihatin dengan ulah oknum dokter PNS nakal tersebut.

Betapa tidak, mereka lebih mementingkan praktik atau nyambi melakukan aktivitas medis di tempat lain ketimbang di tempat tugasnya di instansi medis milik pemerintah.

Hal itu mereka lakukan karena dianggap lebih menguntungkan secara profit. Padahal, mereka bertugas di institusi kesehatan pemerintah digaji setiap bulan oleh negara atau dana pemerintah bersumber dari APBD. "Kan seenaknya sendiri mereka. Sudah dapat gaji setiap bulan, tapi mereka lebih mementingkan paktik atau nyambi pelayanan medis di tempat lain," ujar Anggota FPDIP DPRD Gresik ini.

Noto mengaku sudah melakukan investigasi terkait oknum dokter PNS nakal tersebut.

Sebagai contoh oknum dokter PNS nakal yang ditugaskan di rumah sakit milik pemerintah daerah seperti RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) Ibnu Sina dan pusat layanan kesehatan milik Pemkab Gresik, yang tersebar di kecamatan maupun desa seperti Puskesmas (pusat kesehatan masyarakat) maupun Pustu (Puskesmas Pembantu).

"Bisa dicek dokter PNS yang bertugas di tempat-tempat pelayanan medis milik pemerintah. Mereka datang jam berapa. Dan sebelum datang mereka di mana," jelas politisi muda PDIP asal Kecamatan Bungah ini.

Noto juga mengaku, dalam investigasinya itu dia menemukan sejumlah bukti adanya oknum dokter PNS yang lebih mementingkan menjalankan aktivitas medis di tempat kesehatanlain.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO