Jelang Hari Raya Idul Adha, Disnak Perketat Pengawasan Hewan Kurban

Jelang Hari Raya Idul Adha, Disnak Perketat Pengawasan Hewan Kurban ilustrasi

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Menjelang hari raya Idul Adha, Dinas Peternakan (Disnak) Kabupaten Lamongan, terus melakukan pemantauan terhadap hewan kurban yang dijual masyarakat. Hasilnya, sejauh ini belum ditemukan ada hewan ternah yang berpenyakit.

“Monitoring selalu kami lakukan. Termasuk memberikan pembinaan kepada masyarakat maupun penyedia hewan kurban, serta bagaimana cara penyembelihan dan mengolah daging dengan baik,” ujar drh Puji Hermawan Kepala Bidang Kesehatan Hewan Disnak Lamongan, Kamis(1/9) .

Untuk memberikan jaminan kualitas hewan kurban, terang Puji, Disnak Lamongan akan melakukan sosialisasi, memantau lokasi petugas di lapangan, dan melakukan pemeriksaan kesehatan pada hewan kurban pada H-7 sebelum Hari Raya Idul Adha di 27 kecamatan yang ada di Lamongan dan mengundang takmir masjid.

"Kalau pengawasan sudah dilakukan secara rutin oleh petugas kami, namun menjelang Idul Adha ini lebih kita perketat pengawasannya," ujarnya

Ditambahkan Puji, kebutuhan hewan kurban yang meningkat dipastikan cukup dipenuhi dari populasi peternak di Lamongan sendiri. Tercatat sampai dengan Agustus 2016 ada sebanyak 101.047 ekor sapi serta jenis kambing dan domba mencapai 179.537 ekor. Sedangkan stok kerbau sebanyak 322 ekor.

Puji memperkirakan, nilai jual sapi jelang Hari Raya Idul Adha, berkisar antara 18-25 juta, dan harga kambing Rp 2,8 juta-3,5 juta per ekor.

"Paling murah untuk sapi Rp 18 juta satu ekornya. Bahkan ada yang sampai Rp 26 juta seekor. Dan untuk kambing sekitar 2,8 juta sampai 3,5 juta,” bebernya.

Selain itu, Disnak juga mengimbau masyarakat untuk mengantisipasi pembelian hewan kurban bermasalah. Di antaranya dengan pengetahuan melihat umur ternak dari gigi. Jika gigi susu telah tanggal atau patah dua di depan, menandakan hewan tersebut telah berumur sekitar 12-18 bulan untuk kambing. Sedangkan untuk sapi kurang dari 22 bulan.  (qom/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO