Gus Qowim saat menyerahkan bantuan didampingi Kepala Dinkop UMTK Kota Kediri Eko Lukmono Hadi (kiri) dan Ketua PCNU Kota Kediri, KH.Abu Bakar Abdul Jalil. Foto: Ist.
KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin menghadiri Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2025 Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) BMT NU Kota Kediri. Kegiatan berlangsung di Lotus Garden Ballroom, Sabtu (31/1/2026).
Saat memberi sambutan, Gus Qowim, sapaan akrab Wakil Wali Kota Kediri, menyampaikan apresiasi kepeda seluruh pengurus, pengawas dan anggota BMT NU.
"Atas nama Pemerintah Kota Kediri, kami menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus, pengawas, serta anggota BMT NU yang terus menjaga komitmen koperasi sebagai wadah pemberdayaan ekonomi umat. Kita patut bersyukur dan memberikan apresiasi atas perkembangan KSPPS BMT NU Kota Kediri yang sangat menggembirakan," ujarnya.
Gus Qowim mengungkapkan dalam kurun waktu kurang lebih tiga setengah tahun, BMT NU telah mampu meraih kepercayaan masyarakat dan berhasil mengelola aset hingga mencapai sekitar 11 miliar rupiah.
Capaian ini, lanjutnya, selaras dengan semangat visi Kota Kediri MAPAN. Melalui kegiatan ini, dapat dilihat bagaimana koperasi syariah menjadi bagian penting dalam membangun ekonomi yang produktif dan berkeadilan. Sekaligus mencerminkan nilai keagamaan dalam praktik ekonomi sehari-hari.
Menurut Gus Qowim, koperasi syariah seperti BMT NU turut mendorong pertumbuhan usaha anggota, memperkuat UMKM, membuka kesempatan ekonomi baru, dan pada akhirnya, meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Inilah wujud nyata ekonomi kerakyatan yang menjadikan Kota Kediri semakin maju, aman, religius, produktif, dan tetap menjadi kota yang ngangeni bagi warganya.
"Kami berharap capaian ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan. Sehingga keberadaan BMT NU semakin memberikan manfaat nyata, membawa keberkahan, serta menjadi penguat ekonomi masyarakat Kota Kediri. Khususnya bagi seluruh anggota koperasi,"tandas Gus Qowim.
Kegiatan ini diikuti, pengurus dan pengawas dan seluruh anggota KSPPS BMT NU Kota Kediri. Turut hadir, Ketua Asosiasi BMT NU Jawa Timur KH.Khoirul Anam, Kepala Dinkop UMTK Kota Kediri Eko Lukmono Hadi.
Ketua PCNU Kota Kediri, KH.Abu Bakar Abdul Jalil, Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo KH.Athoillah Sholahuddin, Ketua KSPPS BMT NU Moh.Sirojuddin, Anggota DPRD Choiruddin Mustofa, Ketua Muslimat NU Nurul Latifah, dan tamu undangan lainnya. (uji/rev)






