Hari Relawan 2026, Bupati Mojokerto Apresiasi Dedikasi Relawan PMI

Hari Relawan 2026, Bupati Mojokerto Apresiasi Dedikasi Relawan PMI Bupati Mojokerto, M. Albarra saat apel peringatan Hari Relawan PMI 2026 di halaman Kantor PMI Kabupaten Mojokerto

MOJOKERTO,BANGSAONLINE.com - Bupati Mojokerto, Muhammad Albarra menyampaikan apresiasi kepada relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Mojokerto atas dedikasi mereka dalam kegiatan kemanusiaan di wilayah Bumi Majapahit.

Apresiasi tersebut disampaikan saat apel peringatan Hari Relawan PMI 2026 yang digelar di halaman Kantor PMI Kabupaten Mojokerto, Rabu (7/1/2026).

Bupati menilai kehadiran dan keaktifan relawan PMI menjadi bukti bahwa nilai-nilai kemanusiaan tetap terjaga di tengah pesatnya perubahan zaman.

"Keberadaan relawan adalah sesuatu yang patut kita syukuri, adanya relawan menjadi bukti bahwa kemanusiaan masih ada di tengah derasnya arus globalisasi," ujar Bupati.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati yang juga menjabat sebagai Pelindung PMI Kabupaten Mojokerto menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Mojokerto untuk terus mendukung peran PMI.

Ia menyebut PMI sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam penyelenggaraan pembangunan yang berkelanjutan dan berbasis nilai kemanusiaan.

"Pemerintah Kabupaten Mojokerto berkomitmen untuk terus mendukung peran PMI sebagai mitra strategis pemerintah dalam bidang kemanusiaan, karena kami meyakini bahwa pembangunan daerah yang berkelanjutan tidak hanya diukur dari aspek fisik, tetapi juga dari kuatnya nilai solidaritas dan kepedulian sosial di tengah masyarakat," paparnya.

Di akhir sambutannya, Gus Bupati berharap para relawan PMI dapat terus meningkatkan kapasitas diri, baik dalam penanganan kedaruratan maupun dalam menjaga profesionalitas saat bekerja dan mengabdi kepada masyarakat. (ris/van)