Aktivis PMII 2018 Gus Iqbal Maju Pileg DPR RI

Aktivis PMII 2018 Gus Iqbal Maju Pileg DPR RI Gus Iqbal. Foto: Ist

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Muhamad Iqbal Arif akrab dipanggil Gus Iqbal, ikut bursa pencalonan legislatif DPR RI dari Partai Gerindra Dapil -Probolinggo. Sebagai kader aktivis sangat bertolak belakang jika dia hanya sebagai pendukung setia para politisi yang akan berkontestan di mendatang.

Ia mengatakan "Saya calon DPR RI memang keinginan hati juga direstui orang tua," kata kader milenial itu kepada BANGSAONLINE.com saat ditemui di kediamanya Ponpes Canga'an, Bangil, , (20/09/2023) malam hari.

Sosok Gus Iqbal bukan orang asing di lingkungan aktivis PMII Kabupaten . Selain keluarga pesantren, dia juga pernah menjabat presiden mahasiswa di Kampus Universitas Merdeka Kota .

Tujuan Gus Iqbal nyaleg itu ada tiga alasan, pertama dia berkeinginan kesejahteraan para guru swasta khususnya pendidikan agama seperti TPQ, Madin tersejahterakan. Kemudian pendidikan wajib sembilan tahun harus merata.

"Jangan dianggap di era saat ini pendidikan merata, banyak loh anak-anak yang tidak mampu melanjutkan pendidikan," ungkapnya.

Di samping itu dia juga berniat meminimalisir angka pengangguran lewat optimalisasi peningkatan UMKM. Adapun langkahnya yakni mengenalkan produk usaha masyarakat lewat digitalisasi, pasalnya banyak produk unggulan masyarakat pedesaan yang kesulitan dalam bidang pemasaran dan terpaksa harus berjualan keliling.

"Kita ajarkan aplikasi pemasaran yang praktis agar produk mereka bisa dikenal secara luas," jelas dia.

Oleh karena itu dia berharap agar aspirasi masyarakat bawah ada yang memperhatikan. Gus Iqbal mohon dengan sangat atas dukungan supaya bisa memperjuangkan aspirasi masyarakat bawah.

"Oleh karenanya secara pribadi saya berharap dukungan masyarakat, agar nantinya bisa memperjuangkan nasib mereka," jelas caleg tertampan di Dapil Dua Jatim. (afa/git)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Penuhi Air Bersih Warga, Pemdes Krandegan Sukseskan Program SPAM dari PUPR':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO