Dibuka Bupati, Job Fair 2023 di Tuban Buka 2.244 Lowongan Kerja

Dibuka Bupati, Job Fair 2023 di Tuban Buka 2.244 Lowongan Kerja Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky saat mengunjungi salah satu stan perusahaan pembuka lowongan kerja pada Job Fair 2023, di Hall Room Hotel Mustika, Rabu (26/7/2023).

TUBAN, BANGSAONLIE.com - Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerin) menggelar pameran bursa kerja atau Job Fair di Hall Room Hotel Mustika yang dibuka secara langsung oleh Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, pada Rabu (26/7/2023).

Plt. Kepala Dinaskerin Kabupaten Tuban yang juga sebagai Ketua Pelaksana Job Fair 2023, Suwito mengatakan, kegiatan pameran bursa kerja ini diselenggarakan selama dua hari berturut-turut, yaitu Rabu-Kamis (26-27/7/2023).

Menurutnya, Job Fair kali ini, terdapat 2.244 lowongan kerja yang telah dibuka untuk masyarakat Tuban. Sehingga, ia berharap dapat mempertemukan antara perusahaan pemberi kerja dengan para pencari kerja.

"Sesuai arahan Mas Bupati, untuk mengurangi tingkat pengangguran terbuka salah satunya harus menggarap lulusan SMA/SMK yang tidak melanjutkan pendidikan harus bekerja," terang mantan Camat Soko itu.

Ia mengatakan, melalui Job Fair ini, optimis dapat menurunkan tingkat pengangguran terbuka, yang saat ini sudah di bawah Jawa Timur dan Nasional.

Ia juga mengatakan, bagi perusahan yang sudah ikut dalam Job Fair ini, diminta untuk mempercepat proses tahapan seleksi administrasi hingga penerimaan. Setelah itu, perusahaan diminta melaporkan data karyawan yang baru ke Disnakerin Tuban.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO