Makna Merdeka dalam Perspektif Bupati Jember Hendy Siswanto

Makna Merdeka dalam Perspektif Bupati Jember Hendy Siswanto Bupati Hendy Siswanto bersama Wabup Firjoun Barlaman dan Forkopimda mengikuti Upacara Detik-detik Proklamasi secara virtual yang digelar di Istana Presiden Republik Indonesia, Selasa (17/8/2021), di Pendopo Wahyawibawagraha.

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia (RI), bersama Wabup Firjoun Barlaman dan Forkopimda mengikuti Upacara Detik-detik Proklamasi secara virtual yang digelar di Istana Presiden Republik Indonesia, Selasa (17/8/2021), di Pendopo Wahyawibawagraha.

Turut hadir unsur pemerintahan tingkat kecamatan bersama desa yang juga mengikuti pelaksanaan upacara tersebut di daerah masing-masing.

Menurut Bupati Hendy, Peringatan HUT Republik Indonesia kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya, sebelum kondisi pandemi Covid-19 melanda. Namun kondisi ini, kata Hendy, tidak akan mengurangi rasa hormat dan khidmat dalam rangkaian upacara peringatan kemerdekaan.

“Karena sejatinya perayaan ini juga untuk mengenang para pahlawan yang berjuang dengan susah merebut kemerdekaan bangsa ini,” ujarnya.

"Dalam kondisi ini pun maka kita juga harus gotong royong untuk meneruskan perjuangan para pahlawan. Kita semua harus saling bersatu untuk menghadapi masalah yang ada," pesannya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO