Camat Benjeng Tolak Cabut SK Pembatalan Pelantikan Kasi Pemdes Munggugebang, Ini Langkah PH Suparno

Camat Benjeng Tolak Cabut SK Pembatalan Pelantikan Kasi Pemdes Munggugebang, Ini Langkah PH Suparno Andi Fajar Yulianto, S.H., C.T.L, didampingi Rudi Suprayitno, S.H., selaku Penasihat Hukm Suparno. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Suryo Wibowo menolak surat keberatan Suparno, warga Munggugebang Kecamatan Benjeng melalui kuasa hukumnya, Andi Fajar Yulianto, S.H., C.T.L. dkk. Sebelumnya, surat keberatan atas pembatalan SK Pelantikan Kasi Pemerintahan Desa (Pemdes) Munggugebang Kecamatan Benjeng Suparno itu dikirim pada 23 Juni 2021.

telah memberikan jawaban melalui surat Nomor: 141.2/350/437.106/2021, perihal tanggapan surat keberatan surat keputusan Nomor 141.2/10/437.108/2021.

Dalam surat tesebut, memberikan 2 tanggapan. Pertama, telah menyampaikan surat kepada Kepala tertanggal 7 Mei 2021 No: 141.2/165/437.106/2021 perihal penangguhan rekomendasi pengkatan perangkat desa. Kedua, keputusan No: 141.2/8/427.106.18/2021, tanggal 20 Mei 2021 tentang pengangangkatan perangakat desa Munggugebang Kabupaten Gresik dilaksanakan tanpa rekomendasi .

Menyikapi tanggapan dari tersebut, Fajar mengatakan hari ini (Selasa 6 Juli 2021) pihaknya akan melakukan upaya banding administrasi.

"Surat keberatan kepada yang baru dijawab pada tanggal 2 Juli 2021 hanya sebagai alibi pembenar atas tindakannya membatalkan SK Kecamatan Benjeng," tutur Fajar didampingi Rudi Suprayitno, S.H., dan Yanto, S.H. kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (6/7/2021)

Fajar merujuk Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 67 Tahun 2017 pada huruf e yang menyebutkan, camat memberikan rekomendasi tertulis terhadap calon perangkat desa selambat-lambatnya 7 hari kerja.

"Ternyata faktanya, camat tidak juga menyampaikan surat rekomendasinya," ungkap Sekretaris DPC Peradi Gresik ini.

Menurut Fajar, karena camat tidak menyampaikan rekomendasinya, ia menganggap camat telah menerima dan/atau menyetujui segala keputusan yang diambil oleh Kepala terkait pelantikan Kasi Pemdes Munggugebang.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO