Habiskan RP 8 M untuk Sedekah Selama Ramadan, Kiai Asep: Inilah Manisnya Iman

Habiskan RP 8 M untuk Sedekah Selama Ramadan, Kiai Asep: Inilah Manisnya Iman Pembagian beras, sarung, jarik (sarung wanita) dan uang di Masjid Kampus Institut Pesantren KH Abdul Chalim Pacet Mojokerto Jawa Timur. foto: mma/ bangsaonline.com

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com – Ulama miliarder tapi dermawan Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A. menghabiskan Rp 8 miliar untuk sedekah selama bulan suci Ramadan. Tapi pengasuh Pondok Pesantren Surabaya dan Pacet Mojokerkto itu tak sedikit pun punya rasa eman.

“Inilah manisnya iman,” kata Saifuddin Chalim kepada BANGSAONLINE.com, Ahad (9/5/2021).

lalu menjelaskan rincian uang Rp 8 miliar itu. Menurut dia, selama Ramadan dirinya menyiapkan beras sebanyak 200 ton. Bahkan akan nambah lagi 40 ton.

“Kalau 200 ton kan uangnya Rp 2 miliar,” jelas . Lalu ditambah sarung senilai Rp 2 miliar. selain memberikan beras memang selalu memberikan sarung.

Kemudian uang tunai sebesar Rp 4 miliar. “Setiap orang kita beri beras 5 kg, sarung, dan uang Rp 100 ribu. Tapi ada juga yang kita kasih Rp 1 juta dan Rp 6 juta per orang,” tutur .

(Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A. foto: mma/bangsaonline.com)

memberikan sedekah itu menjelang buka puasa. Mereka diundang ke Masjid Kampus Institut Pesantren KH Abdul Chalim Pondok Pesantren , Pacet, Mojokerto.

Mereka diajak istighotsah dan doa bersama untuk bangsa dan negara, serta doa untuk diri kita sendiri. Lalu buka bersama dan salat maghrib berjamaah.

Lihat juga video 'Sedekah dan Zakat Rp 8 M, Kiai Asep Tak Punya Uang, Jika Tak Gemar Bersedekah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO