Produk UMKM dan IKM Sumenep Mulai Tembus Toko Swalayan

Produk UMKM dan IKM Sumenep Mulai Tembus Toko Swalayan Produk UMKM dan IKM Sumenep mulai masuk toko modern. (foto: ist)

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Produk lokal UMKM dan IKM Kabupaten Sumenep mulai menembus pasar modern. Buktinya, beberapa produk mereka sudah masuk dan diperjualbelikan di .

mengapresiasi yang telah memberikan para pelaku UMKM dan IKM untuk memasarkan produknya.

"Diharapkan pengelola dalam memasarkan produk UMKM dan IKM dengan cara memberikan tempat atau space khusus di tokonya, agar pengunjung mengetahui ada produk lokal sekaligus memudahkan pembeli mencari produk itu," ujar Bupati Sumenep pada peluncuran produk UMKM dan IKM di Toko Jalan Zainal Arifin Kelurahan Bangselok, Rabu (28/4/2021).

Menurutnya, sebagai salah satu jaringan terbesar di tanah air bisa memberikan pembinaan dan bimbingan kepada para pelaku UMKM dan IKM, dengan harapan produk mereka bisa diterima konsumen.

Sementara bagi para pelaku UMKM dan IKM, bupati meminta mereka bisa membuktikan bahwa produknya benar-benar berkualitas baik dari segi kemasan dan rasa untuk bersaing dengan produk lain yang lebih dahulu dipasarkan di toko modern.

Diimbuhkan bupati, manakala para konsumen menilai produk UMKM dan IKM yang dijual di berkualitas dan menyukainya, jelas berefek positif kepada kesejahteraannya, karena mampu meningkatkan pendapatan.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO