Dua Pasien Positif Covid-19 di Sumenep Klaster TKHI Dinyatakan Sembuh

Dua Pasien Positif Covid-19 di Sumenep Klaster TKHI Dinyatakan Sembuh Direktur RSUDMA, dr. Erliyati, M.Kes.

SUMENEP, BANSAONLINE.com - Kabar gembira datang dari ruang isolasi RSUD dr. H. Moh. Anwar Kabupaten (RSUDMA). Dua pasien Covid-19 yang berasal dari klaster Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) Kemenag setempat, akhirnya dinyatakan sembuh setelah dilakukan sejumlah rangkaian swab.

Dikonfirmasi pada Selasa (02/06/2020), Direktur RSUDMA, dr. Erliyati, M.Kes membenarkan kabar baik tersebut. Menurutnya, dua pasien yang sembuh merupakan pasien dari klaster TKHI Kemenag Kabupaten .

“Alhamdulillah, dua pasien dari klaster TKHI Kemenag dinyatakan sembuh setelah dilakukan serangkaian swab yang dilakukan oleh pihak tim medis,” tegasnya.

Dengan kesembuhan dua pasien tersebut, maka tiga dari empat pasien klaster Kemenag yang dirawat di RSUD dr. H. Moh. Anwar sudah dapat kembali berkumpul dengan keluarganya. Sementara untuk satu pasien sisanya, masih menunggu hasil swab terakhir.

Dikatakan dr. Erliyati, untuk pasien positif Covid-19 di Kabupaten yang sembuh saat ini sebanyak empat orang. Dengan rincian tiga pasien dirawat di RSUDMA. “Sedangkan satu pasien lainnya dirawat di salah satu rumah sakit swasta di Surabaya,” pungkasnya. (aln/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Perahu Pengangkut BBM Terbakar di Pelabuhan Gayam Sapudi Sumenep':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO