Dua Pasien Corona di Waru Sembuh, Apresiasi Tim Kampung Tangguh dan Satgas Covid-19

Dua Pasien Corona di Waru Sembuh, Apresiasi Tim Kampung Tangguh dan Satgas Covid-19 Dua pasien Covid-19 di Sidoarjo yang dinyatakan sembuh saat menyampaikan testimoni.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Setelah terkonfirmasi positif Coronavirus Disease (Covid-19) beberapa minggu lalu, dua warga yang terdata dalam klaster Waru, , akhirnya dinyatakan sembuh.

Salah satu warga tersebut yakni, Yasmina (46). Ia mengaku bersyukur telah terbebas dari masa isolasinya. Sejak menjalani masa isolasi di ruang khusus RSUD , dirinya harus rela, sementara jauh dari keluarga dan anak-anaknya.

"Saya dan suami diisolasi di rumah sakit selama 16 hari. Alhamdulillah, sekarang ini kami sudah pulang, dinyatakan sembuh dari Corona," cetusnya, Jumat (29/5).

Menurut dia, menjadi seorang pasien Corona jelas tidak enak sekali. Rasa khawatir itu pasti ada. Namun, dia berkeyakinan bahwa dengan berikhtiar dan tetap menjaga perilaku hidup sehat, maka imun akan menjaga tubuh untuk melawan virus.

"Kami bersyukur, di tengah menjalani isolasi, keluarga kami tetap terjamin. Semua Tim Satgas Penanganan Covid-19 berpesan agar kami tabah menjalaninya. Karena itu, kami pun tidak merasa tertekan menjalaninya. Kami sambi berdoa dan berdzikir," imbuhnya.

Senada disampaikan oleh Wagianto (54) warga Kecamatan Waru, yang juga usai menjalani isolasi mandiri. Ia bersyukur, kini sudah terbebas dari masa penyembuhan. Peran relawan, dan Tim Satgas Penanganan Covid-19, Kampung Tangguh di , cukup membantu sekali.

Lihat juga video 'Kecelakaan Karambol di Medaeng Sidoarjo, Truk Tabrak Tiga Mobil Hingga Terguling':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO