2 Bocah di Desa Sekarputih Tewas Terseret Banjir Luapan Kali Lamong

2 Bocah di Desa Sekarputih Tewas Terseret Banjir Luapan Kali Lamong Kondisi jenazah korban usai dievakuasi dan saat menjalani visum. foto: ist.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Banjir luapan Kali Lamong yang melanda Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik, memakan korban jiwa, Rabu (27/6). Dua bocah warga Dusun Sekarputih Desa Sekarputih Kecamatan Balongpanggang tewas setelah terseret derasnya banjir yang melanda desa setempat, sekitar pukul 14.50 WIB.

Kedua korban diketahui bernama Zakiyah Dwi Pratiwi (9), warga RT 07 RW 02 Dusun Sekarputih, dan Dwi Citra Evaris (10), warga RT 06 RW 02 Dusun Sekarputih.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik, Tarso Sagito membenarkan kejadian tersebut.

Menurut Tarso, sebelumnya ada 10 bocah warga Dusun Sekarputih yang bermain air di sekitar lokasi kejadian. Sejumlah warga yang mengetahui hal itu, memperingatkan mereka agar berhenti bermain, karena saat itu arus air sedang deras.

"Jadi, sebelum kejadian sudah diperingatkan oleh warga dan sepuluh anak tersebut sudah ditegur," ujar Tarso kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (27/5).

Namun, ternyata teguran itu tak dihiraukan oleh para bocah. Tak lama kemudian, 2 di antara 10 bocah itu terseret derasnya banjir luapan Kali Lamong.

"Warga yang tahu ada 2 anak terseret air, lalu beramai-ramai mencari korban. Kedua korban akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal," terang Tarso.

Warga kemudian membawa kedua jenazah korban ke rumah duka. Petugas UPT Puskesmas Dapet yang datang langsung melakukan visum terhadap jenazah korban. (hud/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO