Distan Pacitan Lakukan Uji Lab Terkait Kematian Puluhan Hewan Ternak Secara Misterius

Distan Pacitan Lakukan Uji Lab Terkait Kematian Puluhan Hewan Ternak Secara Misterius Agus Sumarno, Kabid Keswan Distan Pacitan. foto: YUNIARDI SUTONDO/ BANGSAONLINE

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Kematian puluhan hewan ternak secara misterius di wilayah Kecamatan Kebonagung, Kabupaten , masih menjadi momok bagi masyarakat setempat. Bahkan belakangan, kasus tersebut sudah merambah hingga ke Desa Kayen, Kecamatan/Kabupaten .

Diperoleh informasi dari media sosial, bahwa pada Selasa (28/1) malam kemarin, satu kambing milik warga Desa Kayen, mati mendadak dengan luka di bagian perut. 

"Katanya sudah sampai ke Kayen kasus kematian hewan ternak di Kebonagung itu," kata Hendra, salah seorang warga Desa Kayen, Kamis (30/1).

Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Hewan (Keswan) Dinas Pertanian Kabupaten Agus Sumarno mengatakan, kematian hewan di wilayah Kecamatan Kebonagung itu hampir bisa dipastikan karena serangan binatang buas. 

Hal itu dapat dilihat dari bekas luka yang ditemukan di beberapa ternak yang mati. "Kebanyakan ada luka di perut dan leher. Sehingga kuat diduga ternak tersebut mati karena serangan binatang buas," jelasnya.

Namun, guna lebih memastikan apakah ada kasus penyakit tertentu, Agus menegaskan, saat ini tengah dilakukan uji laboratorium di Tuban. Dan hasilnya sejauh ini masih menunggu.

"Kami berkeyakinan bukan karena penyakit, tapi serangan binatang buas. Untuk memastikan itu, kita tunggu saja hasil uji laboratorium nantinya," tutur Agus.

Sebelumnya, Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Didik Alih Wibowo menyatakan bahwa kematian hewan ternak di Kecamatan Kebonagung itu, karena serangan anjing hutan. Hal ini dikarenakan posisi kandang ternak yang jauh dari permukiman dan tanpa pelindung. 

Sebab, mayoritas masyarakat menempatkan kandang ternaknya jauh dari rumah, kurang lebih sekitar 1 kilometer. Untuk meminimalisir kejadian serupa, ia mengimbau untuk memasang jaring di dekat kandang dengan harapan binatang buas tak bisa masuk. (yun/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO