Pembangunan Kampung Pia Pasuruan Dikebut

Pembangunan Kampung Pia Pasuruan Dikebut Pembangunan kampung Pia di Pasuruan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Setalah mangkrak selama dua tahun, pasca pembangunan tahap pertama, Disperindag Kabupaten Pasuruan kembali melanjutkan pembangunan gedung kampung Pia di Dusun Warurejo, Desa Kejapanan, Kecamatan Gempol-Kabupaten Pasuruan. Gedung dua lantai itu nantinya akan digunakan untuk mempromosikan produk UKM berupa pia ke masyarakat setempat.

M. Syaifuddin Juhri, PPkom Disperindag menuturkan, pihaknya kembali mengalokasikan anggaran untuk pembangunan Kampung Pia di P-APBD 2019, agar segera bisa dimanfaatakan masyarakat.

“Pekerjaan lanjutan sudah dimulai. Kita targetkan pengerjaan bisa rampung tepat waktu. Sebelum akhir tahun, fisik sudah rampung,” jelas dia.

Pantauan di lapangan menyebutkan, kegiatan pembangunan fisik ditangani PT Mulyojoyo dan sudah berlangsung sejak beberapa hari yang lalu. Puluhan pekerja serta alat berat didatangkan untuk pengerjaan penggalian.

"Untuk penggalian kita menggunakan alat barat agar pengerjaan pondasi penahan lebih cepat," jelas pelaksana proyek.

Sementara untuk pengurukan dan pemadatan lahan sudah selesai pekan lalu. Pekerjaan saat ini fokus pada item penahan urukan/pemasangan pondasi yang diperkirakan tak sampai 1 minggu selesai. Setelah itu, dilanjutkan pemasangan paving di sisi Timur. Anggaran pembangunan kampung Pia tahap II sesuai dengan papan nama proyek, yakni Rp 1,64 miliar rupiah. (bib/par/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO