Pemkot Pasuruan Gelar Musrenbang RKPD 2020

Pemkot Pasuruan Gelar Musrenbang RKPD 2020 Wakil Wali Kota/Plt. Wali Kota Pasuruan Ir. H. Raharto Teno Prasetyo saat pembukaan Musrenbang.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Pasuruan Tahun 2020 digelar oleh Badan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) setempat, Kamis-Jum’at (21-22/3) bertempat di Hotel BJ Perdana Kota Pasuruan.

Kegiatan tersebut secara resmi dibuka oleh Wakil Walikota Pasuruan Raharto Teno Prasetyo, S.T serta dihadiri sejumlah 300 orang. Di antaranya, Kepala Badan Koordinasi Wilayah V Jember mewakili Bappeda Provinsi Jawa Timur, Ketua/Wakil Ketua/Anggota DPRD Kota Pasuruan, Forkompimda Kota Pasuruan, Sekretaris Daerah Kota Pasuruan, Kepala Dinas/Badan/Inspektur/Bagian/Camat, Tokoh Agama, Pimpinan Perguruan Tinggi, Ketua Organisasi Profesi, Organisasi Masyarakat, Delegasi Kecamatan serta undangan lain.

Adapun tema yang diambil dalam Musrenbang ini adalah "Peningkatan Sumber Daya Manusia Guna Memacu Daya Saing dan Kualitas Pembangunan".

Kepala Bappelitbangda Kota Pasuruan Drs. H. Adri Djoko Srijono, M.Si menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk menyusun RKPD tahun 2020. Yaitu dengan menyerap masukan dan aspirasi masyarakat yang konstruktif dalam perencanaan pembangunan.

"Selain itu, untuk mengoptimalkan partisipasi masyarakat dalam menyusun rencana pembangunan Kota Pasuruan, penyelarasan program dan kegiatan pembangunan daerah dengan sasaran dan prioritas pembangunan provinsi, menyepakati prioritas pembangunan daerah, serta penyelarasan usulan kelurahan melalui Musrenbang kecamatan dengan program kegiatan perangkat daerah," paparnya.

Sementara Wakil Wali Kota Pasuruan Raharto Teno Prasetyo, S.T, berharap melalui musrenbang ini didapat keselarasan langkah dalam memperbaiki kesejahteraan masyarakat di Kota Pasuruan.

"Tentu saja, tujuan utamanya mengarah pada visi pembangunan Kota Pasuruan tahun 2016-2021, yakni untuk mewujudkan Kota Pasuruan lebih sejahtera, mandiri dan berdaya saing dengan perdagangan, jasa dan industri," ujarnya.

Seusai sambutan, dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh narasumber. Adapun mekanisme Musrenbang RKPD Kota Pasuruan Tahun 2020 dilakukan sebagai berikut: pembukaan dan pengarahan dilanjutkan, dengan sidang kelompok secara partisipatif, dengan membagi 4 (empat) kelompok yaitu kelompok prasarana dan sarana fisik/infrastuktur, kelompok sosial budaya, kelompok ekonomi dan kelompok Pemerintahan. (ard/rev)

(Ketua DPRD Kota Pasuruan H. Ismail Marzuki Hasan saat memberikan sambutan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO