Kapolres Mojokerto Gelar Cangkrukan Kamtibmas di Gedeg

Kapolres Mojokerto Gelar Cangkrukan Kamtibmas di Gedeg Kapolres saat memberikan sambutan. Foto: SOFFAN/BANGSAONLINE

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Kapolres Mojokerto Kota AKBP. Sigit Dany Setiyono,SH SIK,M.Sc (Eng) menggelar cangkrukan Kamtibmas bersama tiga pilar, tokoh agama, tokoh masyarakat Kecamatan Gedeg, Selasa (17/7).

Kata Kapolres, salah satunya adalah fahan radikal. Dijelaskan, faham tersebut sekarang sudah nyata ada di sekitar kita.Yang menjadi perhatian bahwa perkembangan faham radikal dan intoleran ini banyak menyerang kalangan pelajar dan pelakunya ada di wilayah Mojokerto.

Cara mengatisipasinya adalah melakukan pendekatan ke teman kita yang masih belum tepat memahami keyakinan yakni dengan melakukan komunikasi. Cara efektivnya adalah memaksimalkan tugas tiga pilar yakni peran serta Kepala Desa, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

"Jangan sampai faham radikalisme ini berkembang dan menyebar di lingkungan khususnya di wilayah hukum ," jelasnya.

Saat ini informasi mengenai ajaran radikalisme sudah menyebar melalui handphone yang di pegang putra putri kita. Harapannya kepada para orang tua agar dapat selalu melakukan pengawasan.

Terakhir, Kapolres menyampaikan bahwa potensi ancaman kedepan yang perlu di waspadai selain faham radikalisme yakni pentingnya menjaga situasi tetap aman, tertib dan kondusif jelang Pilleg dan Pilpres pada 17 April 2019. (sof/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO