Danrem 0801/DSJ Serahkan Ribuan Paket Sembako Bagi Warga Terdampak Bencana di Pacitan

Danrem 0801/DSJ Serahkan Ribuan Paket Sembako Bagi Warga Terdampak Bencana di Pacitan Perwakilan warga terdampak bencana saat menerima paket sembako?.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Kegiatan bakti sosial (baksos) peduli korban bencana alam di Pacitan kembali digelar jajaran TNI. Kegiatan yang dihelat di halaman gedung PLUT itu sebagai refleksi HUT ‎Kodam V Brawijaya serta Korem 0801/DSJ.

Dalam aksi sosial itu sedikitnya dibagikan sebanyak ‎1.500 paket sembako dan 1.500 obat-obatan dengan melibatkan sekitar dua ribu warga terdampak bencana alam. "Kegiatan ini diawali dengan registrasi dari masing-masing kecamatan dan dilanjutkan pemerikasaan kesehatan kepada masyarakat," terang Danrem 081/DSJ Kolonel (Inf) R. Shidarta Wisnu Graha, Minggu (28/1).

‎Pada kesempatan tersebut Danrem Shidarta juga menyempatkan diri meninjau proses pengobatan massal serta pembagian paket sembako. Menurut Danrem, ‎kesehatan adalah anugerah paling tinggi yang diberikan Allah, SWT. "Kodam V Brawijaya dan Korem 081/DSJ merasa terketuk untuk ikut membantu meringankan beban masyarakat Pacitan yang terkena sakit akibat bencana alam," ujarnya.

Menurutnya, semua paket bantuan itu berasal dari para prajurit TNI. "Ini merupakan amanah, dan harus kita salurkan kepada masyarakat yang berhak menerima. Semoga bisa bermanfaat.
Pacitan ke depan harus maju, semua perlu dukungan dan sinegritas," terangnya.

Wakil Bupati Pacitan Yudi Sumbogo menyampaikan ucapan terima kasih setinggi-tingginya kepada jajaran TNI, khususnya Kodam V Brawijaya yang selama ini ikut peduli terhadap masyarakat Pacitan. Utamanya mereka yang terkena dampak bencana alam. "Atas nama Pemerintah Kabupaten Pacitan, kami mengucapkan trima kasih atas terselenggaranya kegiatan baksos pemberian bantuan kesehatan dan sembako. Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan bisa bermanfaat untuk masyarakat," tuturnya.

Kegiatan baksos tersebut ditandai dengan ‎penyerahan secara simbolis paket sembako oleh Danrem 081/DSJ dengan didampingi Wakil Bupati dan Dandim 0801 Pacitan kepada masyarakat terdampak bencana. (pct1/yun/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO