Peringati HANI 2025, BNNK Tuban Gelar Fun Run dan Donor Darah

Peringati HANI 2025, BNNK Tuban Gelar Fun Run dan Donor Darah Kegiatan Fun Run yang digelar BNN Kabupaten Tuban

TUBAN,BANGSAONLINE.com - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Tuban, gelar Fun Run and Walk, Minggu (20/7/2025) di GOR Rangga Jaya Anoraga Tuban. 

Kegiatan tersebut mengusung tema 'No Drugs No Alcohol' yang merupakan rangkaian peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2025, yang diperingati setiap 26 Juni.

Kepala BNNK Tuban, Bagus Hari Cahyono, mengatakan, kegiatan ini diikuti sebanyak 300 peserta, dibuka dengan senam pagi dan juga tersedia layanan donor darah. 

"Peringatan HANI ini sudah kami mulai dengan pemilihan Duta Anti Narkoba beberapa waktu lalu," kata Bagus kepada wartawan.

Dalam kegiatan tersebut, BNNK Tuban juga memberikan edukasi kepada para runners terkait bahaya narkotika melalui sosialisasi (P4GN). 

Hal itu menjadi salah-satu bukti keprihatinan BNNK Tuban terhadap bahaya narkoba, serta menjadi bentuk kepedulian dengan cara memberikan edukasi kepada masyarakat agar tidak coba-coba mengkonsumsi narkoba.

"Hal itu juga sudah disepakati oleh pemimpin di seluruh dunia, untuk bersama-sama mencegah, memberantas, dan memerangi narkoba. Itulah tujuannya diperingati HANI," ujarnya.

Bagus juga mengapresiasi atas semangat para runners untuk turut memeriahkan perayaan HANI 2025. 

Ia berharap, melalui kegiatan ini dapat memicu masyarakat agar dapat hidup sehat dan memerangi narkoba.

"Peredaran narkoba di masyarakat masih ada, jadi masyarakat harus bisa menjaga diri maupun kerabat di sekitarnya, agar tidak tergiur untuk mencoba. Karena narkoba biasanya berawal dari lingkungan sekitar," pungkasnya. (van)