Sosok Mayat Pria Ditemukan Terapung di Sungai Sebelah PG Candi Sidoarjo

Sosok Mayat Pria Ditemukan Terapung di Sungai Sebelah PG Candi Sidoarjo Petugas saat mengevakuasi mayat pria yang ditemukan di sungai sebelah PG Candi

SIDOARJO,BANGSAONLINE.com - Sesosok mayat pria ditemukan dalam kondisi terapung di sungai sebelah utara Pabrik Gula (PG) Candi, Jumat (16/5/2025) pagi.

Pria paruh baya tersebut ditemukan setengah telanjang, tidak memakai baju, namun memakai celana pendek warna hitam.

Tidak ada identitas apapun yang melekat di tubuh korban. Masih belum diketahui secara pasti penyebab kematian korban.

"Korban ditemukan mengapung dalam kondisi tengkurap di sungai sebelah utara Pabrik Gula Candi," kata Kapolsek Candi Kompol Eka Anggriana.

Mulanya penemuan mayat tersebut diketahui oleh seorang warga yang sedang berada di sekitar sungai. 

Saat itulah ia melihat seperti jasad manusia mengapung di sungai sekitar pukul 09.30 WIB.

Setelah dipastikan secara dekat, sontak membuat warga tersebut terkejut. Ternyata itu adalah sosok mayat pria yang mengapung dalam kondisi tengkurap. Kemudian saksi melapor ke warga lainnya.

"Kami mendapat laporan dari satpam Pabrik Gula Candi. Lanjut kita laksanakan mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP)," tuturnya.

Merespons laporan tersebut, Kapolsek Candi bersama dengan anggota segera menuju ke lokasi kejadian, untuk melaksanakan olah TKP serta memeriksa sejumlah saksi. Bersama dengan relawan, jasad korban dievakuasi dari aliran sungai.

Berdasarkan hasil pemeriksaan luar, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Usia korban diperkirakan antara 40 hingga 50 tahun.

"Jenazah saat ini telah dibawa ke Rumah Sakit Pusdik Bhayangkara, Porong, untuk proses otopsi lebih lanjut," pungkas Eka. (cat/van)