Gubernur Khofifah Distribusikan 10 Ribu Liter Air Bersih di Desa Pasrepan Pasuruan

Gubernur Khofifah Distribusikan 10 Ribu Liter Air Bersih di Desa Pasrepan Pasuruan Gubernur Khofifah saat menyalurkan bantuan air bersih kepada warga yang terdampak kekeringan di Desa/Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Gubernur menyalurkan bantuan air bersih kepada warga yang terdampak kekeringan di Desa/Kecamatan Pasrepan, Kabupaten , pada Sabtu (2/9/2023) malam. Didampingi Kalaksa BPBD Jatim, Gatot Soebroto, gubernur memastikan proses distribusi bantuan air bersih pada warga terdampak berjalan dengan baik.

Secara simbolis, turut menyerahkan berupa 2 tangki air bersih setara 10.000 liter, sebuah tandon, 5 terpal, 30 jerigen serta paket sembako bagi 390 jiwa (130 KK) terdampak kekeringan. Ia menegaskan, bantuan ini merupakan wujud respon cepat Pemprov Jatim dalam penanganan bencana kekeringan yang melanda beberapa wilayah.

"Alhamdulillah hari ini kita menyalurkan bantuan air bersih pada warga masyarakat di Desa Pasrepan. Harapannya, bantuan air bersih ini bisa didistribusikan merata sehingga dapat meringankan beban masyarakat yang sedang dilanda kekeringan," ujarnya.

menjelaskan, berdasarkan data BPBD Jatim khusus untuk wilayah Kabyupaten kekeringan terjadi di 21 desa dan tersebar di 6 kecamatan yaitu Lumbang, Winongan, Pasrepan, Lekok, Gempol, dan Kejayan. Adapun total warga terdampak kekeringan sebanyak 33.774 jiwa atau setara 11.053 KK.

Sedangkan untuk Kecamatan Pasrepan, kekeringan terjadi di 6 desa yakni Sibon, Petung, Pasrepan, Ngantungan, Mangguan, dan Klakah. Tak hanya di sana, kekeringan cukup parah memang terjadi di sejumlah daerah di Kabupaten

Lihat juga video 'Penuhi Air Bersih Warga, Pemdes Krandegan Sukseskan Program SPAM dari PUPR':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO