Majelis BNN Gelar Halalbihalal dan Iftitah Naharul Ijtima di Pacet Mojokerto

Majelis BNN Gelar Halalbihalal dan Iftitah Naharul Ijtima di Pacet Mojokerto Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra atau yang akrab disapa Gus Barra, saat memberi sambutan.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Para istri dari pengasuh pondok pesantren yang tergabung dalam Majelis (Bu Nyai Nusantara) Regional Jawa Timur menggelar Halalbihalal dan Iftitah Naharul Ijtima di Masjid KH. Abdul Chalim, Pacet, Kabupaten , Rabu (14/6/3023)

Acara dengan Jargon Bu Nyai Bersatu Indonesia Maju, menekankan akan pentingnya silaturahmi antar-Bu Nyai Pesantren, dirasa bisa menguatkan serta saling beri motivasi demi kemajuan, kemandirian, santri dalam mencari ilmu di pesantren.

“Kegiatan Halal Bi Halal bertujuan menguatkan barisan perempuan di Pesantren, agar bisa meningkatkan motivasi diri, keilmuan, demi modernisasi pesantren,“ kata ketua panitia acara, Siti Maslachah.

Menurut dia, kemampuan diri perempuan pesantren harus terus ditingkatkan, seiring berkembangnya ilmu pengetahuan 

“Bu Nyai Nusantara () tidak hanya kengkaji kitab kuning , tidak hanya pengembangan konstektual dari kitab itu saja, tetapi juga terus memahami, melek pengetahuan umum dan teknologi, agar bisa berjalan seiring majunya peradaban zaman,“ paparnya.

Acara dengan peserta ribuan kaum perempuan terdiri dari Nyai-Ning yang merupakan istri dan anak para pimpinan Pondok pesantren di Jawa timur, dihadiri Wakil Bupati , Muhammad Al Barra atau yang akrab disapa , dan Ketua Umum Pergunu Pusat, Prof. DR. KH. Asep Saifudin Chalim MA.

"Selamat menggelar acara halalbihalal & Iftitah Naharul Ijtima'di Pesantren Amanatul Ummah, memohon maaf bila ada tempat atau sarana prasarana yang kurang sempurna. Semoga program kerja dari Bu Nyai Nusantara dimudahkan Allah SWT dan beri kemanfaatan bagi santri-santri di Indonesia,” urai .

"Selamat datang di kawasan Pacet , banyak destinasi wisata di Pacet, salah satunya adalah wisata bernah de Valley yang lokasinya dekat dengan Ponpes Amanatul Ummah. Apabila setelah acara halalbihalal, para bu nyai ini ingin jalan-jalan refreshing ke tempat wisata di Pacet monggo bisa saya bantu,“ imbuhnya

Lihat juga video 'Sedekah dan Zakat Rp 8 M, Kiai Asep Tak Punya Uang, Jika Tak Gemar Bersedekah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO