Kukuhkan Pengurus DMI Tuban, Kepala Kemenag Minta Masjid Jadi Pusat Ibadah

Kukuhkan Pengurus DMI Tuban, Kepala Kemenag Minta Masjid Jadi Pusat Ibadah Pelantikan pengurus DMI Kabupaten Tuban

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Pengurus Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Tuban periode 2022-2027 resmi dikukuhkan di Pendopo Krido Manunggal, Selasa (14/2/2023).

Dalam kesempatan itu, Ashabul Yamin yang mendapatkan amanah sebagai Ketua PD DMI berterima kasih kepada pemerintah daerah yang telah memfasilitasi kegiatan tersebut. Selain itu, juga mengucapkan syukur lantaran Kepala Tuban yang terus memberikan support dan arahan.

"Semoga bisa mengemban amanah dengan baik dan PD. DMI kedepan lebih bisa memakmurkan masjid di Kabupaten Tuban," terang Ashabul Yamin yang juga menjabat Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Tuban ini.

Ia menambahkan, kepercayaan dan amanah yang diberikan kepada pengurus akan dijalankan dengan sebaik-baiknya dengan penuh tanggung jawab.

"Kami juga mohon arahan dan petunjuk dari PW DMI Jatim dan Pemkab Tuban agar selalu bisa berkontribusi bagi masyarakat Kabupaten Tuban," harapannya.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban, Ahmad Munir meminta, setelah resmi dikukuhkan pengurus DMI, diminta bisa mewujudkan fungsi masjid sebagai pusat ibadah.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO