Pertemuan 1 Jam Prabowo-Kiai Miftach di Surabaya Berlangsung Gayeng

Pertemuan 1 Jam Prabowo-Kiai Miftach di Surabaya Berlangsung Gayeng Suasana pertemuan Prabowo Subianto dengan Rais Aam PBNU, Kiai Miftachul Akhyar. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Subianto bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Miftachus Sunnah di Jalan Kedung Tarukan, , Minggu (6/11/2022) malam. Agenda tersebut berlangsung gayeng selama kurang lebih 60 menit.

Ketua Umum Partai itu disambut langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren Miftachus Sunnah, yakni Miftachul Akhyar atau yang akrab disapa Kiai Miftach di kediamannya. Ia mengaku sudah mengenal sejak lama, dan pertemuan ini hanya sebatas silaturahmi.

"Silaturahmi biasa, karena kenal dengan saya sudah lama, jadi sudah lama gitu," ujarnya.

Kiai Miftach menyebut, sudah lama tidak berkunjung ke Ponpes Miftachussunnah. Beberapa kali direncanakan, namun tidak terlaksana, hingga hari ini terealisasi.

"Hanya lama beliau tidak ke sini, dua kali sempat mau ke sini, tapi tidak jadi, dan hari ini disempatkan. Dan ini tadi beliau dari Rembang," tuturnya

Secara singkat, ia menceritakan bahwa dirinya adalah sosok yang sering dibawa terkait NU.

"Ke-NU-annya beliau mengaku di mana-mana saya yang menasbih, menilai, itu pengakuan beliau," ucapnya.

Rais Aam PBNU ini menuturkan, pertemuannya dengan sangat gayeng dan menyenangkan.

"Akrab sekali, hampir satu jam. Banyak menu kambing tadi, nasi mandi, kambing itu (yang disuguhkan ke )," pungkasnya.

Usai pertemuan, tidak banyak memberi penjelasan soal pertemuan dirinya dengan Kiai Miftach. Ia hanya menyebut pertemuan itu hanya sebatas silaturahmi.

"Saya sudah kenal lama, kita menyambung silaturahmi," kata .

Lihat juga video 'Mobil Angkot Terbakar di Jalan Panjang Jiwo, Sopir Luka Ringan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO