Ketua Tim Evaluator Kemenpan RB: Ibu Gubernur Sangat Kuasai Isu Berkembang dan Beri Solusi Kebijakan

Ketua Tim Evaluator Kemenpan RB: Ibu Gubernur Sangat Kuasai Isu Berkembang dan Beri Solusi Kebijakan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat paparan Evaluasi SAKIP dan Reformasi Birokrasi Pemerintah Provinsi Jawa Timur secara Virtual di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis (10/9). foto: ist/ bangsaonline.com

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Dalam mewujudkan Reformasi Birokrasi dan mengoptimalkan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP), Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi () melakukan evaluasi kepada setiap kepala daerah.

Khusus bagi Jawa Timur, Sekretaris Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan sekaligus Ketua Tim Evaluator Drs. Agus Uji Hantara, M.E. memuji paparan Gubernur Jawa Timur Indar Parawansa yang meletakkan isu strategis yang berkembang di masyarakat yang diramu menjadi sebuah kebijakan yang solutif.

"Ibu Gubernur sangat menguasai isu yang berkembang di masyarakat dan memberikan solusi lewat kebijakan kebijakan yang ada di ," kata Agus Uji Hantar usai paparan pada Evaluasi SAKIP dan Reformasi Birokrasi Pemerintah Provinsi Jawa Timur secara Virtual di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis (10/9).

Agus juga memuji langkah mewujudkan Kolaboratif Goverment yang telah diimplementasikan di semua unsur intansi dan lembaga bersama Pemprov Jatim.

"Saya berharap, pemikiran dari ibu gubernur bisa diimplementasikan oleh jajaran OPD. Ketika kita membahas isu strategis dan berbicara impact atau dampak dari adanya sistem atau program tidak bisa hanya diwujudkan oleh satu dua OPD saja, melainkan harus melibatkan kolaborasi dari OPD lain agar impact bisa terwujud dengan terukur dan optimal," ungkapnya.

Lihat juga video 'Warga Kota Pasuruan Berebut Minyak Goreng Curah Saat Gubernur Jatim Pantau Operasi Pasar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO