Wali Kota Risma Sampaikan Usulan Program Tahunan UCLG Aspac Virtual

Wali Kota Risma Sampaikan Usulan Program Tahunan UCLG Aspac Virtual Wali Kota Risma menghadiri pertemuan komite UCLG Aspac melalui video conference (vidcon) di Rumah Dinas Wali Kota Surabaya, Jalan Sedap Malam, Kamis (20/8). foto: ist.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menghadiri pertemuan komite UCLG Aspac yang merupakan agenda rutin tahunan dan dilaksanakan sebelum Pertemuan Biro Eksekutif (Executive Bureau Meeting) yang akan digelar awal pekan depan melalui video conference (vidcon) di Rumah Dinas Wali Kota Surabaya, Jalan Sedap Malam, Kamis (20/8).

Wali Kota Risma yang sekaligus menjabat Presiden United Cities and Local Government (UCLG) Asia Pasific (Aspac) ini bersama komite-komite di bawah UCLG Aspac membuat pertemuan membahas berbagai program kegiatan sesuai dengan bidang masing-masing komite.

Dalam pertemuan via daring tersebut, Risma memimpin rapat dengan membahas tiga bidang dalam tiga kali sesi. Pada sesi pertama adalah bidang pemberdayaan perempuan. Kedua, kerja sama bidang maritim dan kelestarian laut. Sedangkan di sesi ketiga adalah bidang ekonomi dan perdagangan.

Di awali dari pembahasan dengan komite bidang pemberdayaan perempuan, Risma memberikan masukan untuk menambahkan beberapa program dari yang sudah dibuat setiap tahunnya. Program tersebut berkaitan dengan pendampingan para ibu-ibu serta guru dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19.

“Seperti bentuknya seminar teleconference bagi para ibu-ibu. Mereka diberikan pengetahuan dan ilmu dasar bagaimana ketika anggota keluarganya ada yang terpapar Covid-19. Terutama ketika hal itu terjadi pada anak,” kata Risma di sela-sela vidcon.

Menurutnya, ketika para orang tua dan khususnya ibu dihadapkan pada situasi tersebut, mereka harus sudah mengerti tindakan apa yang harus dilakukan. “Yang paling penting kan cara perawatannya ibu yang stay at home dan tindakan apa saja yang harus diambil. Paling tidak kan basic infonya harus ada,” jelasnya .

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO