Update: Covid-19 di Gresik Tambah 22 Kasus, Sembuh 26 Orang

Update: Covid-19 di Gresik Tambah 22 Kasus, Sembuh 26 Orang Ilustrasi.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Positif Covid-19 di Kabupaten Gresik bertambah 22 orang, per Selasa (11/8). Sedangkan pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 26 orang, sementara pasien meninggal dunia bertambah 2 orang.

Dengan begitu, total positif Covid-19 di Gresik menjadi 2.124 kasus. Dengan rincian, sebanyak 1.446 pasien sembuh, dan 156 positif Covid-19 meninggal. Kemudian, suspect discarted 2.662 orang, dan meninggal probable 85 orang.

Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Gresik, Tarso Sagito, S.H., M.Hum. mengungkapkan, tambahan 26 pasien sembuh dari Kecamatan Bungah 1 orang, Kecamatan Driyorejo 2 orang, Kecamatan Duduksampeyan 1 orang, Kecamatan Gresik 4 orang, Kecamatan Kebomas 9 orang, Kecamatan Manyar 4 orang, Kecamatan Menganti 3 orang, Kecamatan Ujung Pangkah 1 orang, dan Kecamatan Wringinanom 1 orang.

"Sementara 2 pasien Covid-19 meninggal dari Kelurahan Kebomas dan Desa Randuagung Kecamatan Kebomas," ujar Tarso melalui keterangan tertulis yang disampaikan Kabag Humas dan Protokol Reza Pahlevi kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (11/8).

Sementara tambahan 22 positif Covid-19, yakni 12 orang dari klaster transmisi lokal, dan 10 orang masih dalam pendalaman. (hud/rev)

Berikut data tambahan 22 warga Gresik yang dinyatakan positif Covid-19, per Selasa (11/8):

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO