PDIP Kabupaten Kediri Sembelih 2 Sapi dan 1 Kambing

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri saat perayaan Idul Adha 1441 Hijriah, baru melakukan penyembelihan hewan kurban 3 ekor yang terdiri dari 2 sapi dan 1 kambing, Sabtu (1/8).
"Karena masih di masa pandemi Covid-19, maka daging kurban akan kami bagikan dari rumah ke rumah, jadi warga tidak perlu antre mengambil. Tim kami nantinya akan menyerahkan langsung secara door to door," kata Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri Dodi, Sabtu (1/8).
Menurutnya, hewan kurban itu berasal dari sumbangan para kader PDIP. Satu ekor sapi dari Mas Dhito, 1 ekor sapi lagi dari anggota DPR RI Sri Rahayu, dan 1 ekor kambing berasal dari sumbangan kader yang tidak bersedia disebut namanya.
"Daging kurban selain dibagikan kepada warga sekitar kantor secara door to door, juga dibagikan kepada struktural partai yang dinilai sangat membutuhkan," imbuh Dodi yang juga Ketua DPRD Kabupaten Kediri itu. (uji/ns)
- Tag:
- pdip-kediri
- hewan-kurban
BERITA POPULER
- Yenny Wahid: 72 Persen Muslim Indonesia Tolak Radikalisme
- Emak-emak PSK Ditemukan Tewas Terlentang Tanpa Celana Dalam, Diduga Korban Pembunuhan
- Heboh Vaksin Seumur Hidup, Vaksin Nusantara Diminta Ganti Istilah Terapi, Dahlan Usul Vaksinta
- Botol Bensin Eceran Tumpah Kesenggol Cucu, Seorang Kakek Beserta Warkop Miliknya Terbakar
- Tipu Perusahaannya Sendiri Hingga Ratusan Juta, Pria ini Meringkuk di Mapolsek Krian