Wali Kota Batu Lantik Dirut Perumdam Among Tirto

Wali Kota Batu Lantik Dirut Perumdam Among Tirto Prosesi pelantikan Direktur Perumdam Among Tirto masa jabatan 2020 - 2025.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Setelah kinerjanya selama 4 tahun dinilai baik, akhirnya Edy Sunaedi dinobatkan lagi menjadi Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Among Tirto, Kota Batu. Ia dilantik oleh Wali Kota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko bertempat di gedung Graha Pancasila, Jumat (3/12).

Prosesi pelantikan Direktur Perumdam dengan masa Jabatan 2020 - 2025 tersebut, dihadiri Forkompimda Kota Batu dan para tokoh, dan ormas bersama undangan yang lainnya, serta Direktur PDAM se-Malang Raya bersama Ketua DPRD se-Malang Raya.

Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko mengaku bangga atas prestasi Perumdam Among Tirto. Pasalnya, selain Edy Sunaedy yang sapaan akrabnya Edy Shokek dianggap piawai dalam memegang kendali di Perumdam, ia juga dinilai juga bisa menjalin komunikasi dengan para Dirut dan Ketua DPRD se-Malang Raya dan beberapa instansi lainnya.

"Selamat dan terima kasih kepada Edy Shokek selama 4 tahun pemegang kendali Perumdam sangat baik dan progres yang dilaporkan juga bagus sekali," puji Dewanti.

Selain itu, lanjut Dewanti, dalam bekerja sama dengan Pemerintah Daerah di Malang Kota dan Kabupaten Malang Edy juga sangat baik. Namun, Dewanti berpesan yang terpenting adalah agar Perumdam terus memberi pelayanan air bersih untuk masyarakat dengan sebaik-baiknya.

"Mari tingkatkan terus pelayanan dan juga fasilitas pelayanan Among Tirto. Yang penting Direktur harus selalu berinovasi dan memberi pelayanan yang baik untuk masyarakat Kota Batu," pesannya.

Sementara itu, Edy Shokek mengatakan untuk program ke depannya meneruskan program yang memang selama 4 tahun belum bisa dilaksanakan semuanya.

"Maka ada beberapa hal yang harus dikerjakan mulai tahun 2020 ini, dan ada tiga konsep yang kita bangun. Pertama Tirta Bhakti Utama (TBU) yang merupakan bhakti yang pertama sebuah pelayanan pelayanan dalam arti merupakan jaringan di wilayah-wilayah yang belum kita jangkau," katanya.

Kemudian kata dia, terkait percobaan pelayanan pengaduan, jika diketahui kesalahan-kesalahan teknik di lapangan. "Dan yang ketiga, konsep Tirta Ajirejo yang merupakan usaha produk baru yang kita bangun di Kota Batu. Itu sebuah prodak air mineral yang kita bangun dan kita kelola dengan teknologi-teknologi dan sebuah sugesti sistem terapi kita bangun untuk di Ajirejo," katanya.

Selain itu, lanjut dia, konsep Tirta Bhakti Edukasi (TBE) yang merupakan edukasi air yang akan dibangun di Kota Batu. (asa/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO