Dipimpin Pangkoarmada II, Jabatan Kadiskomlek dan Kadisinfolahta Diserahterimakan

Dipimpin Pangkoarmada II, Jabatan Kadiskomlek dan Kadisinfolahta Diserahterimakan

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Dipimpin langsung oleh Panglima Komando Armada II (Pangkoarmada II) Laksda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos, M.Si., dua jabatan strategis di lingkungan diserahterimaka, yakni jabatan Kepala Dinas Komunikasi dan Elektronika (Kadiskomlek) , dan Kepala Dinas Informasi dan Pengolahan Data (Kadisinfolahta) . Sertijab ini dilakukan di Gedung Candrasa Mako , Surabaya, Selasa (9/4/2019).

Jabatan Kadiskomlek diserahterimakan dari Kolonel Laut (E) Syahrial kepada Kolonel Laut (E) Ady Sucipto yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdis Pernika Diskomlekal Mabesal.

Sementara jabatan Kadisinfolahta diserahterimakan dari Kolonel Laut (E) Susilo Raharjo kepada Letkol Laut (KH) Erwan Zaenudin, S.Kom, M.M. yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Lat LPSE Disinfolahtal Mabesal.

Sedangkan pejabat lama yakni Kolonel Laut (E) Syahrial dan Kolonel Laut (E) Susilo Raharjo, keduanya akan mengikuti Dikreg XLVI Sesko TNI TA 2019 di Bandung.

Dalam amanatnya Pangkoarmada II menyampaikan jika serah terima jabatan dalam suatu organisasi merupakan salah satu bagian dari pembinaan personel, untuk memberikan kesempatan dan peluang bagi para Perwira untuk mengembangkan karir serta melahirkan ide-ide kreatif yang baru, guna mewujudkan kinerja organisasi yang lebih baik.

Menurutnya, dengan tantangan tugas ke depan yang semakin berat dan kompleks, mengharuskan prajurit TNI AL mampu menghadapinya dengan pemikiran-pemikiran konseptual dan aktual. Selain itu senantiasa mengedepankan koordinasi dan keterpaduan dengan berbagai fungsi pembinaan di jajaran .

Lihat juga video '​Koarmada II Gelar Vaksinasi Massal 20 ribu Dosis di Nganjuk':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO