Maju Pileg 2019, Sunartoyo Ajak Kader Aisyiyah Sidoarjo Sadar Politik

Maju Pileg 2019, Sunartoyo Ajak Kader Aisyiyah Sidoarjo Sadar Politik ORASI: Sunartoyo saat paparan dalam acara Kajian Ramadan yang digelar PD Aisyiyah Sidoarjo, Minggu (10/6) sore. foto istimewa

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Mantan anggota DPR RI Sunartoyo mengajak para kader untuk sadar politik. Karena saat ini apapun ditentukan oleh sikap politik.

Hal ini disampaikannya dalam acara Kajian Ramadan bertajuk "Sinergitas Gerakan Dakwah dalam Menghadapi Tantangan Politik Masa Depan", yang digelar oleh Pengurus Daerah Aisyiyah Kabupaten Sidoarjo, di sebuah resto di Perum Taman Pinang, Sidoarjo, Minggu (10/6) sore.

"Mari kita berpolitik untuk tujuan baik. Jika tak berpolitik, untuk zaman sekarang, bisa dimanfaatkan orang politik dan hanya dibuat untuk kepentingan politik saja," cetusnya.

Dia menambahkan, meski melalui ormas belum ada arahan secara terang-terangan, tapi tidak ada salahnya Aisyiyah sepaham dengan partai politik. "Toh kepentingan politik juga untuk ormas seperti Aisyiyah," jlentrehnya.

Sunartoyo mengakui untuk tahun politik 2019 dirinya akan maju lagi dalam kontestan pemilihan legislatif (Pileg) melalui Partai Amanat Nasional (PAN). Sikap ini diambil karena banyak dorongan untuk ikut berpolitik lagi.

Sebab, selama menjadi politikus dinilai banyak membawa kemanfaatan. "Karena dorongan, rayuan dan masukan, akhirnya saya putuskan untuk terjun lagi di politik. Setelah lima tahun, baru kali ini saya berbicara politik dan memberikan tausiyah politik di depan kader Aisyiyah," ucapnya.

Di depan para pimpinan dan kader Aisyiyah, Sunartoyo juga bercerita sebetulnya dalam kehidupannya tidak berpolitik, diakuinya selama ini lebih enak.

Dalam artian, sambung dia, dalam menjalankan salat lima waktu lebih khusuk, tidak dikejar-dikejar waktu. Selain itu juga banyak menghabiskan waktu dan bertemu dengan keluarga setiap hari dan lain sebagainya. "Karena dorongan dan segala macam dari berbagai pihak, akhirnya saya angguki kepala dan saya siap berpolitik lagi," kisah Sunartoyo.

Di kesempatan yang sama, Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Sidoarjo, Zubaidah Syafii mengatakan sejalan dengan Sunartoyo karena dinilai figur politik yang banyak peduli terhadap Aisyiyah. "Selama menjadi anggota DPR RI, Pak Sunartoyo banyak peduli terhadap Aisyiyah," tuturnya.

Menurut Zubaidah, semasa Sunartoyo menjadi anggota DPR RI, banyak program soal pendidikan dan lainnya dari pusat, mengena dan turun ke bawah. Namun entah kenapa, usai Sunartoyo tidak duduk di DPR RI, program itu (pusat) tidak kunjung turun atau menyasar ke tingkat bawah di daerah. (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO