Tenac Sticker, Produk Khusus Pertanian dari Pertamina yang Bisa Dibeli di SPBU

Tenac Sticker, Produk Khusus Pertanian dari Pertamina yang Bisa Dibeli di SPBU Suasana launching "Tenac Sticker" di SPBU Sugihwaras.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Marketing Operation Region (MOR) V menggelar launching produk kimia pertanian "Tenac Sticker" di SPBU 54.623.18 Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Senin (28/5). Produk perekat pestisida tersebut mulai hari ini sudah dapat dibeli oleh masyarakat di SPBU tertentu.

"Produk tenac sticker dijual di SPBU untuk menjawab kebutuhan petani dan memudahkan konsumen dalam mencari produk kimia pertanian milik . Konsumen dapat membeli produk dengan harga Rp. 60 ribu sampai Rp. 65 ribu per liter. Produk ini tidak hanya tersedia di SPBU di Kabupaten Tuban, namun akan hadir di 100 SPBU di Jawa Timur," ujar Manager Petrochemical Marketing Region V Sigit Subiantoro.

"Konsepnya, SPBU sebagai one stop service atau sebagai outlet produk retail , dimana menyediakan produk yang dibutuhkan oleh masyarakat. Disamping itu juga tersedia bahan bakar, elpiji, pelumas," terang Sigit.

Produk tenac sticker ini berfungsi agar pestisida tidak mudah hilang terbawa angin dan hujan sehingga lebih banyak melekat pada permukaan daun tanaman dalam jangka waktu yang lebih lama.

Suwarno, salah satu petani asal Desa Tanggulangin, Kecamatan Montong mengaku jika produk yang ditawarkan oleh itu memang sangat efektif dalam meningkatkan kinerja pestisida.

"Sudah dua tahun ini saya menggunakan Tenac Sticker mas, terlihat perbedaan hasilnya sesudah dan sebelum menggunakan produk ini," imbuh pria paruh baya tersebut. (gun/rev) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kilang Minyak Pertamina Terbakar, 5 Luka Berat, 15 Luka Ringan, Ini Suara Greepeace':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO