Pemasangan Beton Rampung, Jalan Kemangsen Sidoarjo Besok Dibuka

Pemasangan Beton Rampung, Jalan Kemangsen Sidoarjo Besok Dibuka RAMPUNG: Kepala Dinas PU-BM Sidoarjo Sigit Setyawan saat meninjau proyek Jalan Krian-Kemangsen yang memakai balok beton, Selasa (13/9). foto: MUSTAIN/ BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Pemasangan plat beton atau Precast Rigid Pavement (PRP) di ruas jalan Krian-Kemangsen, Sidoarjo, telah rampung. Rencananya ruas jalan sepanjang 1, 1 kilometer ini kembali bisa dilewati Rabu (14/9) besok.

Diketahui, sejak dilakukan pemasangan balok beton pada 4 Agustus lalu, jalan ini ditutup sementara dan arus lalin dialihkan melalui sejumlah rute alternatif.

Pengerjaan pemasangan 246 pasang balok beton dengan panjang 649 meter itu sudah selesai dikerjakan. Para pekerja tinggal merampungkan pengaspalan jalan penghubung di depan Balai Desa Kemangsen, Balongbendo, yang diperkirakan akan rampung Selasa (13/9) malam.

Kepala Dinas PU Bina Marga Sidoarjo Sigit Setyawan mengatakan, proses pemasangan plat beton di Kemangsen memang telah tuntas. Pengerjaan jalan tersebut sebenarnya bisa selesai sebelum 13 September 2016.

Namun, karena ada larangan kendaraan berat melintas, jelang hari Raya Idul Adha, maka material untuk pengaspalan jalan tidak bisa dikirim. “Akhirnya untuk pengaspalan sisa jalan penghubung ya baru dikerjakan hari ini,” kata Sigit, saat sidak ke proyek jalan beton Krian-Kemangsen, Selasa (13/9).

Dia mengungkapkan, pemasangan plat beton sudah lebih maksimal dibandingkan dengan dua pengerjaan precast rigid pavement sebelumnya. Selain lebih cepat, pemasangan plat beton lebih rapi. “Jika nanti pengaspalan selesai ya besok jalan sudah bisa dioperasikan,” harapnya didampingi Kabid Peningkatan Jalan Dinas PU-BM Sidoarjo Sulaiman dan Kabid Pemeliharaan Jalan Dinas PU-BM Sidoarjo, Yunan Khoiron.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO