RGS Siap Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim

RGS Siap Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim Pendiri RGS, H.M.Khozin didampingi istri, Hj Mujiati ketika membantu Nenek Simpen yang merawat cucu lumpuh. foto: syuhud/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Meski hingga sekarang Mensos (Menteri Sosial) RI, Khofifah Indar Parawansa belum secara resmi menyatakan akan ikut running dalam Pilgub (pemilihan gubernur) Jatim tahun 2018. Namun, para relawan yang ingin membantu Khofifah untuk maju dan bisa menang pada mulai bermunculan.

Salah satunya, RGS (Relawan Gerakan Sosial) Kabupaten Gresik. Relawan yang didirikan H.M Khizin Ma'sum ini menyatakan siap memenangkan Khofifah pada tahun 2018 mendatang.

"RGS sangat siap bergerak dan memenangkan Khofifah pada ," tegas Khozin, Senin (18/7).

Menurut Khozin, RGS menjatuhkan pilihan mendukung Khofifah maju pada berdasakan beberapa pertimbangan. Di antaranya, track record Khofifah selama berkecimpung dalam pemerintah. Saat Presiden RI ke-4 dijabat KH Abdurahaman Wahid (Gus Dur), misalnya, Khofifah dipercaya menjabat sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan.

"Di era Presiden Gus Dur itu Khofifah sukses menjabat Menteri Pemberdayaan Perempuan," jelas cucu KH Abdul Karim ini.

Kemudian, di era Presiden RI ke-7, Joko Widodo, Khofifah dipercaya menjabat Mensos (Menteri Sosial). Khofifah dinilai masyarakat sukses dalam mengemban tugas sebagai Mensos. Banyak program-program cerdas dan inovatif yang ditelorkannya sangat membantu masyarakat, terlebih dalam penanganan masalah sosial.

Misalnya, soal pengentasan kemiskinan melalui beberapa program seperti PKH (program keluarga harapan), dan lainnya. Khofifah juga getol memerangi KDRT (kekerasan dalam rumah tangga), gerakan perang terhadap narkoba dan lainnya.

"Dan, masih seabrik prestasi Khofifah yang diakui oleh masyarakat," terang pendiri RGS yang sukses mengantarkan pasangan SQ (Sambari Halim Radianto-Moh.Qosim) menjadi Bupati-Wabup di Pilbup Gresik 2010 ini.

Untuk itu, kata Khozin, pihaknya akan all out untuk memenangkan Khofifah di 2018. Untuk mensukseskan tekad itu, RGS akan menyiapkan infrastruktur kemenangan. Di antaranya, akan membentuk RGS (Relawan Gerakan Sosial) Kemenangan Khofifah di tingkat Jatim dan 38 kabupaten/kota di Jawa Timur.

"Insya Allah dengan ridho Allah, dan dukungan penuh masyarakat Jatim, RGS akan bisa mengantarkan Khofifah duduk di kursi Jatim I (gubernur) pada Pilgub Jatim 2018," pungkasnya.(hud/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO