Pimpinan DPRD Gresik Gelar Rapat untuk Tentukan Schedule Kegiatan LKPJ

Pimpinan DPRD Gresik Gelar Rapat untuk Tentukan Schedule Kegiatan LKPJ ATUR JADWAL: Suasana rapat pimpinan dan ketua fraksi DPRD. foto: syuhud/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Para pimpinan dan Ketua Fraksi DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kabupaten Gresik mengadakan rapat untuk menentukan schedule (jadwal) kegiatan yang akan dilakukan mulai bulan April 2016, Rabu (30/3).

Kegiatan yang dilakukan di ruang rapat pimpinan tersebut dihadiri oleh tiga pimpinan DPRD, yakni Ketua, Ir.H.Abdul Hamid (FPG), dan 2 wakil ketua DPRD, yakni Nur Qolib (FPPP) dan Nur Saidah (FGerindra). Juga hadir tujuh ketua fraksi, yakni FPG, FPKB, FPPP, FGerindra, FPDIP dan FPAN.

"Ada beberapa agenda kegiatan yang kami bahas dalam rapat antara pimpinan DPRD dan pimpinan fraksi tersebut," kata Wakil Ketua , Nur Saidah usai rapat.

Dijelaskan Nur Saidah, kegiatan tersebut di antaranya, membahas pembentukan Pansus (panitia khusus) LKPJ (Laporan Keterangan Pertanggungjawaban) Akhir Anggaran Tahun 2015 dan pembagian anggota pansus.

Kemudian, kode etik DPRD, kegiatan tes urine anggota DPRD kerjasama dengan BNN (Badan Narkotika Nasional) Kabupaten Gresik.

Lalu, persiapan acara MH. Ainun Nadjib (Cak Nun) 1 April 2016. Dalam acara tersebut, akan diadakan santunan yatim piatu yang dananya berasal dari donatur para anggota DPRD.

Khusus untuk kegiatan Pansus LKPJ Akhir Anggaran Tahun 2015, lanjut Nur Saidah, sesuai dengan hasil rapat schedulenya akan dimulai pada awal April 2016.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO