KOTA BATU,BANGSAONLINE.com - Maraknya kejadian pohon tumbang yang terjadi di sejumlah wilayah di Kota Batu belakangan ini mendapat perhatian serius anggota DPRD Kota Batu.
Sebab jika hal itu tidak diantisipasi, tidak menutup kemungkinan kejadian serupa yang lebih parah seperti di Kota Malang bisa terjadi di Kota Batu
Baca Juga: Pemkot Batu Dukung Penuh Penetapan Tersangka Kasus Kecelakaan Bus Rem Blong
"Iya, Mas. Pada bulan Desember Januari, hingga Februari nanti di perkirakan hujan disertai angin kencang akan sering terjadi. Maka kami minta dinas terkait dan BPBD Kota Batu siap siaga 24 jam karena merujuk pada tahun- tahun lalu dan juga di daerah lain banyak sekali pohon tumbang bahkan banyak menelan korban baik menimpa mobil maupun manusia, semoga tidak sampai terjadi di kota batu," ujar H. Nur'Ali, Ketua Fraksi PKB DPRD Kota Batu, Selasa (10/12/2024).
Hal senada diungkapkan Kamim Thohari, anggota Fraksi PDI-Perjuangan DPRD Kota Batu.
Menurutnya, dinas terkait di Kota Batu perlu berkoordinasi dengan dinas terkait di provinsi Jawa Timur bagaimana penanganan pohon-pohon terutama di pinggir jalan raya yang rawan tumbang.
Baca Juga: Pemilik Bus Maut yang Ngeblong di Kota Batu Ditetapkan sebagai Tersangka
"Menurut saya dinas terkait seperti PUPR Kota Batu harus proaktif koordinasi dengan dinas di provinsi. Jangan sampai kejadian di Kabupaten Malang dan Kota Malang yang menyebabkan korban jiwa justru terjadi di Kota Batu," ujarnya.
Itu sebabnya, pihaknya berharap staf Dinas PUPR dan instansi terkait lainnya perlu secara intensif turun ke lapangan untuk mengecek mana pohon yang sudah keropos atau yang perlu ditebang.
Hal ini penting dilakukan untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan.
Baca Juga: Polres dan Pemkot Batu Edukasi Puluhan Peternak untuk Penanganan dan Pencegahan PMK
Sementara itu, Sinal Abidin, salah seorang tokoh masyarakat Kelurahan Temas, Kecamatan Batu, menegaskan, melihat fenomena alam yang menurut BMKG kurang stabil, hendaknya dinas terkait mengambil langkah antisipasi dengan melakukan perempesan ranting pohon besar, terutama di depan Jatim Park 2 serta di sepanjang jalan Ir. Soekarno Kota Batu.
"Ini kan cuacanya tidak menentu. Sebagai langkah antisipaai untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, kami berharap dinas terkait melakukan perempesan ranting-ranting pohon yang sudah tidak layak, bahkan jika perlu memotong pohon tua yang kondisinya sudah membahayakan," ujar Sinal Abidin, Selasa (10/12/24).
Sekadar diketahui, dua Minggu terakhir ini sudah tercatat tiga kejadian pohon tumbang di Kota Batu, terutama di daerah Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, dan di Kelurahan Songgokerto, Kecamatan Batu.
Baca Juga: DPRD Kabupaten Mojokerto Umumkan Bupati dan Wabup Terpilih Hasil Pilkada 2024
Tumbangnya pohon tersebut diakibatkan hujan dan angin kencang, ditambah kondisi akar pohon yang sebagian sudah keropos. (asa/van)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News