Kejari Tuban Sita Aset Gudang Produksi Rokok Ilegal di Kudus

Kejari Tuban Sita Aset Gudang Produksi Rokok Ilegal di Kudus Kejari Tuban saat melakukan penyegelan gudang produksi ilegal di Desa Gribig, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Selanjutnya, sita eksekusi ini dilakukan untuk penggantian denda yang dijatuhkan terhadap terpidana dalam putusan MA RI dijatuhi denda senilai Rp3 miliar.

"Sebelum penyitaan milik terpidana tim sita eksekusi juga koordinasi dengan Kejaksaan Negeri , Kantor BPN , Kepala Desa Prambatan Lor Kabupaten ," imbuhnya.

Ia menambahkan, dalam eksekusinya tim telah melakukan penempelan stiker yang bertuliskan ‘tanah dan bangunan ini telah disita eksekusi’.

Penempelan stiker tersebut ditempatkan di sejumlah titik bangunan dan diberi Garis Line Kejaksaan RI. Diketahui tanah bangunan berupa bekas gudang yang dilakukan sita eksekusi ini memiliki luas sekitar 863 meter persegi.

"Bangunan ini disita karena diduga merupakan salah satu sarana yang digunakan terpidana untuk mendukung peredaran rokok ilegal," tegasnya.

Sementara itu, kedepan tim sita eksekusi gabungan dari Kejaksaan Negeri Tuban dan Direktorat Upaya Hukum Luar Biasa, Eksekusi dan Eksaminasi (UHLBEE) pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus akan mencari aset lain milik terpidana. Kemudian, akan diterapkan pula sita eksekusi.

"Dan hasil sita eksekusi yang dilakukan ini nantinya akan dilakukan lelang oleh Pusat Pemulihan Aset Kejaksaan Agung RI," pungkas Muis sapaan akrabnya. (wan/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Detik-Detik Banjir Bandang di Wonosoco Kudus':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO