Ini Rangkaian Acara Hari Jadi Pamekasan ke-492

Ini Rangkaian Acara Hari Jadi Pamekasan ke-492 Daftar rangkaian acara saat Hari Jadi Pamekasan ke-492.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Pemkab akan menggelar berbagai acara besar yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat di Bumi Gerbang Salam. Sejumlah kegiatan itu digelar dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi ke-492.

Agenda bertajuk ' Gemilang' tersebut merupakan wujud syukur pemerintah daerah setempat atas perjalanan panjang dengan berbagai program yang dipersembahkan kepada masyarakat.

"Pada rangkaian hari jadi tahun ini kita mengambil tema Gemilang karena banyaknya prestasi dan inovasi yang dilakukan oleh pemkab, terutama bapak bupati dan bapak wakil bupati dari awal kepemimpinan sampai hari ini," kata Kabid Pariwisata Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) , R. Moh. Zahri, Selasa (18/10/2022).

Ia mengatakan bahwa rangkaian acara untuk memeriahkan acara Hari Jadi ada yang sudah berlangsung, yakni festival bonsai nasional yang digelar di lapangan Bakorwil pada 5 dan di Lapangan Nagara Bhakti pada 9-15 oktober 2022.

Selanjutnya, pemkab akan menggelar orasi kepemudaan pada 18-19 oktober 2022 di lapangan Nagara Bhakti Mandhapa Aghung Ronggosukowati, untuk pameran bonsai kelapa akan dilaksanakan pada tanggal 21 oktober di lapangan Nagara Bhakti Mandhapa Aghung Ronggosukowati.

Kemudian, Night Carnival yang paling ditunggu-tunggu masyarakat akan dilaksanakan pada tanggal 21 dengan rute dari area arek lancor sampai ke depan SMAN 2 di sepanjang Jalan Jokotole.

Lalu, Bazar UMKM di Lapangan Nagara Bhakti Mandhapa Aghung Ronggosukowati pada 21-23 2022, Malam Kemilau Madura pada 22 bertempat di Jalan Kabupaten, Jalan-Jalan Sehat bertempat di Lapangan Nagara Bhakti Mandhapa Aghung Ronggosukowati pada 23 , dan 29 oktober 2022 Kontes Sapi dan Kambing di Lapangan Waru.

Lihat juga video 'Haul Akbar di Masjid Nurul Huda Pamekasan, Satukan Generasi dan Santri Kiai Mattawi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO