Dorong Porprov VII Jatim 2022 di Jember Gegap Gempita, Bupati Hendy Kerahkan Semua Kekuatan

Dorong Porprov VII Jatim 2022 di Jember Gegap Gempita, Bupati Hendy Kerahkan Semua Kekuatan Bupati Hendy saat ikut menyaksikan pertandingan cabor sepak bola di Stadion Notohadinegoro.

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Berbagai macam pertandingan atau cabang olahraga (cabor) pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur (Jatim) VII, banyak yang sudah dipertandingkan. Bahkan, saat ini ada cabor yang sudah melangsungkan babak penyisihan, terhitung genap seminggu sejak pekan lalu.

membahas mengenai kerumunan yang tersedot pada setiap laga cabor sepak bola. Ia menyebut bahwa ruang kosong masih banyak di setiap sudut .

"Kemampuan stadion kita ini 20 ribu (orang). Sedangkan official yang akan datang itu, kalo datang semua, 7500-an. Jadi, space-nya banyak. Justru saya takut kosong. Takut sedikit yang datang," ujarnya.

Meresahkan hal tersebut, Bupati Hendy lantas menggunakan otoritasnya untuk melakukan instruksi ke beberapa pihak, agar sebagai tuan rumah , nuansa di Jember harus betul-betul semarak dan memiliki daya gebyar tinggi.

"Makanya seperti bola kemarin, saya terus terang saja mengerahkan semua kekuatan. Saya perintahkan langsung ke sekolah-sekolah, (seperti) sekolah (tingkatan) SD, SMP, orang tua harus ikut. Dan di puskesmas, seluruh puskesmas desa, saya instruksi, suruh datang," imbuhnya.

Ia justru mengharapkan keramaian demi menciptakan suasana pesta di ajang olahraga se-Jatim itu. Hendy mengaku tidak ada batasan bagi masyarakatnya maupun pihak-pihak di luar Jember yang turut memeriahkan porprov kali ini.

"UMKM kami bergerak. Saya senang sepanjang jalan itu jadi crowded. Gak apa-apa lah crowded. Kapan lagi crowded? Ya, mungkin temen-temen kalau seandainya gak ada tempat naik ke atas pun juga gak apa-apa, di luar pasti rame, makan-makan. Kami tidak membatasi itu, sengaja kami lepas. Dan kami masih yakin insyaalloh cukup," tuturnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, jika isi stadion tidak sampai penuh, menurutnya malah tidak bagus, tidak menunjukkan keseruan yang utuh.

"Kalo di JSG (Jember Sport Garden) saya yakin aman. Karena kapasitasnya 20 ribu lebih. Saya berharap ini semakin banyak. Makanya masukin aja semuanya, masukin. Kalo cuma sebelah rame, sebelah kosong, nggak bagus. Harus isi semua. Dan itu nanti jadi gegap gempita," jelasnya penuh semangat.

Lihat juga video '3 Prajurit TNI Gugur Akibat Baku Tembak di Papua':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO