Tangkap Pelaku Percobaan Pembunuhan Kiai, Polresta Banyuwangi Beri Penghargaan Forpimka Pesanggaran

Tangkap Pelaku Percobaan Pembunuhan Kiai, Polresta Banyuwangi Beri Penghargaan Forpimka Pesanggaran Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nasrun Pasaribu saat memberikan penghargaan kepada Forpimka Pesanggaran di halaman mapolresta setempat, Kamis (24/2).

BANYUWANGI, BANGSAONLINE.com - Polresta memberikan penghargaan kepada sebagai apresiasi atas keberhasilannya mengungkap dan menangkap pelaku percobaan pembunuhan terhadap , KH Affandi Musyafa.

Atas sinergitasnya yang apik, berhasil mengamankan pelaku Darmanto (34) asal Ogan Ilir Sumatera Selatan itu, kurang dari enam jam.

Penghargaan tersebut diberikan langsung Kapolresta , Kombes Pol Nasrun Pasaribu dan Bupati , Ipuk Fiestiandani Azwar Anas kepada di Halaman Mapolresta , Kamis (24/2).

yang mendapat penghargaan antara lain, Kapolsek Pesanggaran AKP Subandi, Camat Pesanggaran R. Agus Mulyono, Danramil Pesanggaran Kapten Kav. Makali, dan Muhammad Mansur Ma'arif warga yang ikut membuntuti pelaku.

Nasrun mengatakan, penghargaan tersebut merupakan wujud apresiasi atas kinerja yang secara cepat menindaklanjuti informasi hingga kemudian menangkap pelaku percobaan pembunuhan terhadap kiai.

"Semoga dengan pemberian reward ini juga menjadi pemicu kepada yang lain untuk berkontribusi positif," katanya.

Lihat juga video 'Cuaca Kurang Bersahabat, Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk Ditutup':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO