Warga Sidoarjo Temukan Pria Tak Bernyawa Terseret Arus Sungai Brantas

Warga Sidoarjo Temukan Pria Tak Bernyawa Terseret Arus Sungai Brantas Korban tewas tenggelam di Sungai Brantas saat dievakuasi petugas.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Sesosok pria tak bernyawa ditemukan mengapung di yang masuk wilayah Desa Kedungpandan, Kecamatan Jabon, Sidoarjo, Jumat (11/2). Korban hanyut terbawa arus kali di Dusun Tlocor, daerah setempat.

“Yang menemukan pertama adalah warga yang sedang mencari rumput di dekat sungai,” kata , AKP Sumarsono.

Ia menuturkan, warga yang menemukan jasad itu kemudian melaporkan kejadian ini ke penambang perahu di . Kemudian, jenazah yang mengapung di sungai dan terbawa arus itu dihentikan menggunakan perahu dengan cara dihalangi dan tampar di kaki korban.

Lalu, lanjut Sumarsono, tali diikat ke pohon yang ada di sisi selatan sehingga mayat tidak bisa hanyut. Selanjutnya, mereka melaporkan peristiwa ini ke petugas dan jenazah separuh telanjang berkaus hitam itu langsung dievakuasi.

“Jenazah korban dievakuasi dan sempat diperiksa tim medis. Hasilnya, pada tubuh korban tidak ada tanda-tanda kekerasan,” kata Sumarsono.

Berdasarkan penyelidikan, korban diketahui bernama Mahmudi (48) dari Desa Berangkal, Kecamatan Bandar Kedung Mulyo, Jombang. berujar, pihaknya telah bertemu dengan keluarga korban yang mengatakan bahwa pria tersebut memiliki riwayat struk dan diduga itu menjadi penyebab meninggalnya Mahmudi (terjatuh dan terbawa arus ). (cat/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO