Rekondisi Jalan Pasca Tanam Pipa, PDAM Sidoarjo Gandeng PU Bina Marga

SIDOARJO (BangsaOnline) - Respon positif ditunjukkan oleh managemen PDAM Delta Tirta terhadap keluhan warga terkait rekondisi jalan yang tidak maksimal paska penanaman pipa perusahaan daerah tersebut. Untuk itu, PDAM segera mengkomunikasikan persoalan rekondisi jalan itu dengan pihak pelaksana yang memiliki tanggung jawab perbaikan.

“Karena rekondisi jalan itu masih dalam tanggungan pelaksana, maka akan kita komunikasikan secepatnya,” tutur Direktur Pelayanan PDAM Delta Tirta Bhima Ariesdiyanto kepada wartawan, Kamis (19/03).

Diakui oleh mantan ketua KPUD Sidoarjo ini, rekondisi jalan untuk penanaman pipa PDAM menggangu pengguna jalan. Untuk itu pada tahun 2015 ini, pihaknya akan melakukan Memorandum of Understanding (MoU) dengan PU Bina Marga untuk rekondisi jalan pada project penanaman pipa PDAM.

“Isi MoU seputar pelaksanaan re kondisi yanag akan dikerjakan oleh Bina Marga, sedangkan biaya seluruhnya akan ditanggung oleh PDAM Delta Tirta,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO