Kader Demokrat Bergerak Masif Menangkan BHS-Taufiq di Pilbup Sidoarjo

Kader Demokrat Bergerak Masif Menangkan BHS-Taufiq di Pilbup Sidoarjo PAPARAN: BHS-Taufiq menyampaikan program di depan kader Partai Demokrat, di Hotel Aston Kahuripan, Kamis (24/9) malam. foto: MUSTAIN/ BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - bakal menggerakkan ratusan kadernya untuk memenangkan paslon Bupati-Wakil Bupati Sidoarjo 2020, Bambang Haryo Soekartono-M Taufiqulbar (BHS-Taufiq).

Ketua DPC Kabupaten Sidoarjo, Juanasari mengatakan, pihaknya bakal memaksimalkan kader untuk menggalang suara bagi BHS-Taufiq, di daerahnya masing-masing.

"Selain suara Demokrat di Pileg kemarin, sekitar 78 ribu, kami akan lebih maksimal lagi menambah suara memenangkan pak BHS dan pak Taufiq," tandas Juanasari, di sela Konsolidasi Partai untuk Pemenangan BHS-Taufiq, di Hotel Aston Kahuripan, Kamis (24/9) malam.

Juanasari menambahkan, ada ratusan kader yang siap diterjunkan menggalang dukungan untuk kemenangan BHS-Taufiq. Ratusan kader tingkat kabupaten, kecamatan hingga desa tersebut, akan bergerak massif menggalang dukungan suara bagi BHS-Taufiq.

"Pokoknya akan kita gerakkan kader Demokrat secara masif untuk memenangkan pak BHS dan Pak Taufiq. Sebagai salah satu parpol pengusung BHS-Taufiq, kami akan all out agar calon yang kami dukung bisa menang," tandas Juanasari.

Di sela konsolidasi ini, BHS-Taufiq juga menggelar tasyakuran dengan memotog tumpeng, setelah mendapatkan nomor urut 1 dalam pengundian nomor urut paslon yang digelar oleh KPU Sidoarjo, di Hotel Fave Sidoarjo, Kamis (24/9) sore.

Tasyakuran nomor urut 1 itu dihadiri sejumlah Habaib dan Kiai. Diiringi bacaan sholawat, Cabup BHS memberikan potongan kepada Habib Taufiq, ketua rombongan Habaib dan Kiai yang memberikan dukungan kepada BHS-Taufiq. Disusul Cawabup Taufiq memberikan potongan tumpeng ke kiai lainnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO