Kecelakaan Tunggal, Truk Elpiji Seruduk Konter HP di Kramat Pamekasan

Kecelakaan Tunggal, Truk Elpiji Seruduk Konter HP di Kramat Pamekasan Kondisi truk elpiji dan konter yang ditabrak di jalan raya Kramat, Pamekasan.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Sebuah truk elpiji dengan nopol M 9538 UA mengalami kecelakaan tunggal di Jl. Raya Desa Kramat, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan, Kamis (28/05/20) siang.

Laka tunggal yang terjadi saat hujan gerimis tersebut melibatkan truk elpiji yang menabrak sebuah konter HP di pinggir jalan.

Kasatlantas Polres Pamekasan AKP Didik Sugiarto, membenarkan kecelakaan tunggal yang terjadi di jalan raya Kramat tersebut.

Ia menjelaskan, truk elpiji yang dikemudikan oleh Fathor Hasan (37) warga Jl. Trunojoyo No.191, Pamekasan itu nyelonong hingga menabrak sebuah konter HP akibat mengalami selip, lantaran jalanan yang licin usai diguyur hujan.

"Truk dari arah Surabaya menuju Pamekasan, mengalami oleng akibat pengemudi diduga kurang konsentrasi. Sehingga, truk menabrak konter handphone milik Siti Maryamah dan rumah milik Sukarto," jelasnya.

Beruntung, dalam laka tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya pengemudi truk mengalami luka ringan. Namun, kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp. 20.000.000,- karena bagian depan konter serta rumah rusak parah.

Kasatlantas mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati ketika berkendara, utamanya saat hujan mengguyur. "Jangan lupa untuk tetap menggunakan masker ketika berkendara dan selalu berhati-hati di jalan," tukasnya. (yen/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO