Korban Kebakaran Pom Mini di Probolinggo Capai 52 Orang, 2 di antaranya Meninggal Dunia

Korban Kebakaran Pom Mini di Probolinggo Capai 52 Orang, 2 di antaranya Meninggal Dunia Kepala Dinkes, dr. Anang didampingi Kadiskominfo dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkab Probolinggk saat menggelar Press Rilis terkait korban ledakan kebakaran

Selebihnya, 14 orang lainnya dirawat di Rumah Sakit Wonolangan, di mana 4 orang di antaranya harus dirujuk ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang karena kondisinya memburuk akibat luka bakar berat.

“Semua proses rujukan ini sebelumnya telah di-backup oleh tim 119 yang melibatkan ambulans Kabupaten Probolinggo dan Rumah Sakit Wonolangan. Arahan dan kebijakan Bupati Probolinggo, Hj. Tantriana Sari, bahwa semua biaya yang diakibatkan dari penanganan ini ditanggung oleh Pemkab Probolinggo,” jelasnya didampingi Kadiskominfo, Yulius Cristian dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Heri Mulyadi.

Lebih lanjut, Anang menerangkan atas kebijakan tersebut Pemkab Probolinggo sudah siap dan beberapa rumah sakit swasta juga mendukung kebijakan bupati tersebut.

Jika kemudian ada korban lain yang belum melapor dan tidak masuk data, ia mengimbau agar segera menyampaikan agar petugas segera memberikan pendampingan dan fasilitas pembiayaan.

“Untuk penanganan dan observasi di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang, tim kita akan terus mendampingi dan mengawal. InsyaAllah pembiayaannya juga akan di-backup oleh Pemkab Probolinggo. Semoga tim medis Rumah Sakit Saiful Anwar bisa memberikan yang terbaik bagi warga kita yang sedang dirawat,” tegas dr. Anang. (ndi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kilang Minyak Pertamina Terbakar, 5 Luka Berat, 15 Luka Ringan, Ini Suara Greepeace':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO