Ronny Wahyono Tegaskan Tetap Maju Calon Bupati Pacitan, Tunggu Keputusan DPP

 Ronny Wahyono Tegaskan Tetap Maju Calon Bupati Pacitan, Tunggu Keputusan DPP Ketua DPRD Pacitan Ronny Wahyono.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Ketua DPRD Pacitan Ronny Wahyono menegaskan tetap maju sebagai calon Bupati Pacitan di Pilkada serentak 2020 nanti. Pernyataan itu ia sampaikan seiring bergulirnya isu yang mengabarkan dirinya hendak mundur dari bursa pencalonan.

"Siapa yang bilang kalau saya mau mundur? Saya tetap running. Namun semua kembali pada putusan partai (Demokrat) yang ada di pusat," kata Ronny saat dikonfirmasi, Ahad (28/7).

Pada kesempatan tersebut, Ronny juga menjelaskan perihal wacana koalisi Demokrat dengan PDIP, yang hingga saat ini belum ada keputusan dari pusat. Menurutnya, yang menentukan arah koalisi di Pilkada adalah DPP.

"Kami yang di daerah ini hanya sebatas menyampaikan laporan tentang dinamika yang tengah terjadi. Keputusannya bagaimana, pusat yang akan menentukan," tukas wakil rakyat yang kembali terpilih di Pileg 2019 ini.

Sekadar diketahui, selain Ketua DPRD selama dua periode, Ronny juga merupakan putra Suyono, mantan Bupati Pacitan. Semasa hidupnya dulu, Suyono dikenal sebagai pengusaha sukses di Jakarta. Almarhum juga banyak berjasa dalam membesarkan Partai Demokrat, sejak awal kali didirikan oleh Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kala itu. (yun/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO