​Ribuan Warga Tuban Hadiri Deklarasi Tolak Kerusuhan

​Ribuan Warga Tuban Hadiri Deklarasi Tolak Kerusuhan

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Polri dan TNI serta masyarakat Tuban tumpah ruah memenuhi sepanjang jalan sunan kalijogo tepatnya depan Kompi Senapan C 521 untuk olahraga bersama serta deklarasi menolak kerusuhan, Ahad (16/6).

Pantauan di lapangan, kegiatan yang dihadiri 2.000 peserta itu diawali dengan Gowes Bareng yang dilepas Kapolres Tuban. Setelah itu senam bersama dan main voli serta ditutup dengan deklarasi tolak kerusuhan. Harapannya, sebagai wujud bersama memperteguh komitmen bersama dalam menjaga kondusivitas selama bergulirnya sidang sengketa pemilu di Mahkamah Konsititusi (MK).

Kapolres Tuban AKBP Nanang Haryono mebeberkan, agenda ini merupakan satu di antara pendekatan kepada masyarakat sebagian komitmen untuk tetap menjaga suasana kondusif di Bumi Wali Tuban.

"Diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk menjaga masyarakat Tuban agar tetap menjaga persaudaraan dan menjunjung tinggi persatuan serta menolak kerusuhan," bebernya. (wan/ian) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO