Tagih Janji PSU, Ratusan Pendemo Bermalam di Depan Kantor Bawaslu Pamekasan

Tagih Janji PSU, Ratusan Pendemo Bermalam di Depan Kantor Bawaslu Pamekasan Para pendemo saat bermalam di depan kantor Bawaslu Pamekasan, Rabu (8/5) malam kemarin.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Ratusan massa dari Kecamatan Kadur, Kabupaten Pamekasan yang menagih janji Bawaslu Pamekasan untuk menggelar pemungutan suara ulang (PSU) memenuhi niatnya untuk bermalam di depan Kantor Bawaslu setempat, Kamis (9/5).

Massa yang memmulai aksinya pada Rabu (8/5) sore kemarin, tetap bersikukuh untuk menunggu kepulangan komisioner Bawaslu Pamekasan yang dikabarkan ada di Surabaya. Mereka bermalam dengan menggelar karpet sebagai alas tempat tidur, lengkap dengan kopi beserta makanan ringan lainnya.

Tampak puluhan personel dari TNI/Polri berjaga-jaga untuk melakukan pengamanan di kantor Bawaslu yang berada di Jalan Abd. Azis Pamekasan.

Korlap Aksi Abdul Hadi mengatakan, kedatangan mereka ke kantor Bawaslu Pamekasan untuk menagih janji atas ucapan yang dilontarkan oleh salah satu Komisioner Bawaslu Pamekasan yang menyatakan sudah merekomendasikan PSU ke pihak KPU Pamekasan, khususnya di wilayah Dapil 4 Kecamatan Kadur.

"Aksi bermalam ini merupakan aksi kekecewaan kami karena sampai saat ini kami tidak ditemui oleh pihak Bawaslu Pamekasan," kesalnya, Kamis (9/5) pagi.

Abdul Hadi melanjutkan, pihaknya hanya mau menagih rekomendasi dari Bawaslu ke KPU Pamekasan. Pasalnya, KPU mengatakan tidak pernah menerima rekomendasi PSU dari Bawaslu Pamekasan.

"Ini kan lucu. Jika seperti ini kami dibuat permainan. Jadi kedatangan kami ke sini murni bukan atas nama caleg. Tapi atas nama masyarakat umum khususnya masyarakat dari Kecamatan Kadur untuk menagih janji dari Bawaslu," ucap Abdul Hadi.

Lebih lanjut Abdul Hadi mengatakan, dasar dari pihaknya melakukan aksi demo kemarin sore hingga menginap di depan kantor Bawaslu Pamekasan, karena dirinya punya bukti rekaman video saat salah satu Komisioner Bawaslu Pamekasan mengatakan telah merekomendasikan PSU ke KPU.

Berdasarakan informasi di lapangan, anggota Komisioner Bawaslu Pamekasan sampai hari ini sedang tidak berada di kantornya karena sedang ada pertemuan dengan Bawaslu Jawa Timur mengikuti rapat pemutusan Rekapitulasi Pemilu 2019. (err/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO